Bentak Ibunda Arteria, Wanita Penunggang Mobil Berpelat TNI Mengaku Kenal Megawati

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi III DPR RI Arteria Dahlan menceritakan insiden dirinya dan ibundanya terlibat cekcok dengan wanita muda di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang.
Legislator PDI Perjuangan itu menuturkan wanita muda yang meninggalkan Bandara Soekarno Hatta dengan mobil berpelat TNI itu tak hanya mengaku dekat dengan seorang berpangkat letnan jenderal.
Menurut Arteria, wanita pembentak ibunya itu juga mengeklaim kenal dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
"Iya waktu ditelepon, kan, dia bilang kenal sama Bu Megawati," kata Arteria di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (22/11).
Politikus berlatar belakang pengacara itu mengaku sangat menghormati Megawati. Oleh karena itu, Arteria takut berurusan dengan wanita yang membentak ibunya.
"Pastinya saya takutlah, sama Bu Mega (Megawati Soekarnoputri, red), karena kami semua tegak lurus sama beliau," kata Arteria.
Selain itu, Arteria juga dihubungi Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi yang notabene kader PDIP.
Ternyata, Prasetyo meminta Arteria tidak memperpanjang persoalan dengan wanita tersebut.
Arteria Dahlan mengaku dihubungi Prasetyo Edi Marsudi yang memintanya tidak memperpanjang persoalan dengan wanita yang mengaku kenal Megawati.
- Politikus PDIP Yakin Badai PHK Tak Berhenti di PT Sritex
- Absen Saat Sidang Praperadilan Hasto, KPK Dianggap Sedang Berniat Buruk
- Perintah Bu Mega, Kepala Daerah dari PDIP yang Belum Retret Ikut Gelombang Kedua
- Ima Mahdiah Sebut Proyek 100 Persen Air Bersih Jadi Quick Wins Pramono-Rano
- Banyak Gugatan Hasil Pilkada 2024, Legislator PDIP Kritik Kerja KPU
- Deddy Sitorus PDIP Mengajak Mengundurkan Diri secara Massal, Waduh