Bentengi Masyarakat dari Bahaya Narkoba, Gema Desantara Bentuk Kopan di Batam
“Presiden Jokowi telah mengeluarkan Inpres No 06 tentang Rencana Aksi Nasional P4GN, kami berterimakasih kepada Kemenpora RI yang telah memfasilitasi kegiatan ini, tentunya kedepan Pemerintah Daerah juga dapat memberikan perhatian serius terhadap upaya-upaya penyadaran masyarakat tentang bahaya Narkoba,” ujarnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Ipda Wahyudi yang mewakili Polda Kepri, mengatakan bahwa usia muda ini sangat rentan terpapar bahaya Narkoba. Selain masalah Narkoba, Wahyudi juga mewaspadai bahaya radikalisme yang mulai menyebar di Kota Batam.
“Ke depan, kegiatan-kegiatan yang melibatkan usia muda ini kami harapkana dapat juga dipadukan antara masalah Narkoba dan radikalisme,” ujar Ipda Wahyudi.
Menanggapi pernyataan Ipda Wahyudi, Tongku April Hasibuan selaku Koordinator Kader Pemuda Anti Narkoba Kota Batam menyatakan siap bekerjasama dengan pemerintah dan aparat.
BACA JUGA: Dua Organisasi Kelompok Pemuda Bentrok, 15 Orang Ditetapkan Tersangka
Selain Polda Kepri yang diwakili Ipda Wahyudi, hadir juga Kabid Pemuda Dispora Kota Batam, Sri Indra Praja, MM. dan Ibu Anne Putri Harini selaku Kabid Rehabilitasi BNN Kota Batam sebagai narasumber.
Tentu ini akan memompa semangat kami untuk terus bergerak, ke depan kami akan siap bekerjasama, baik terkait narkoba maupun radikalisme, dua-duanya berbahaya.
Kegiatan Pelatihan Kader Pemuda Antinarkoba dilaksanakan Gema Desantara di Kota Batam pada Selasa (13/8) di Asrama Haji Batam Center yang diikuti 218 peserta.(dkk/jpnn)
Peredaran narkoba di Batam semakin mengkhawatirkan sejak Januari hingga Agustus 2019. Tercatat sudah 33 kasus penyelundupan narkoba melalui Bandara Internasional Hang Nadim Batam yang berhasil digagalkan petugas.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang
- Camat Diminta Lebih Peka Atasi Isu Wilayah dan Penyusunan Anggaran
- Tanah Longsor di Padang Lawas, 4 Orang Meninggal Dunia
- Irjen Andi Rian Kerahkan 1.471 Personel Kawal Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Sumsel
- Ditresnarkoba Polda Sumsel Memusnahkan Sabu-Sabu 2.689,06 Gram dan 657 Butir Ekstasi
- DPRD Kota Bogor Gelar Sidak ke OPD, Pastikan Pelayanan Tetap Optimal