Bentrok di Kwamki Narama, Dua Tewas

Tiga Mobil Polisi dan Dua Sepeda Motor Dibakar, Satu Mobil Dirusak

Bentrok di Kwamki Narama, Dua Tewas
DIBAKAR - Mobil dinas Kapolres Mimika dibakar massa saat terjadi bentrok di Kwamki Narama, Timika, Papua, Senin (18/6). Foto: Maftukin/Radar Timika
Anggota polisi dan Brimob Detasemen B Polda Papua yang bersiaga berusaha menghalau kedua kubu yang bertikai, namun kedua kubu terus saling serang, sehingga aparat mengeluarkan tembakan peringatan. Tapi warga tidak menghiraukannya.

Warga kembali saling serang dan berulah anarkis ketika Kapolres Mimika AKBP Deny Edwar Siregar masuk ke lokasi kejadian untuk menghalau massa, namun massa justru menyerang anggota polisi. Hampir satu jam terjadi perlawanan warga kubu atas terhadap polisi. Aparat terjebak dan menahan serangan warga dengan menggunakan gas air mata, namun warga tidak menghiraukan. Polisi menggunakan truk untuk menahan serangan panah. Akibat keterbatasan personil, sehingga polisi tidak bisa berbuat banyak dan memilih mundur.

Warga memanfaatkan situasi untuk menyerang pos yang selama ini diduduki polisi. Warga membakar dua unit sepeda motor. Kemudian membakar mobil kijang milik perwira polisi. Karena jumlah polisi sidikit, sehingga Kapolres menarik mundur anggotanya.

Warga kubu bawah kembali saling serang dengan warga kubu atas. Bentrok berlanjut sekitar dua jam. Warga kubu atas kembali membakar satu unit mobil Perintis Polisi. Sejumlah ibu-ibu dan anak anak menyerang polisi yang mencoba bertahan dan ingin memadamkan api. Polisi bertahan dengan tameng. Warga kembali membakar satu unit mobil dinas Kapolres. Mobil dinas Kasat Intel Polres juga tak luput dari aksi anarkis warga kubu atas.

TIMIKA - Dua kubu warga dari dua kampung, yakni Kampung Amole (kubu bawah) dan Kampung Harapan (kubu atas) di Distrik Kwamki Narama, Kabupaten Mimika,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News