Bentrok Warga di Timika, 2 Tewas, 2 Rumah Terbakar

Bentrok Warga di Timika, 2 Tewas, 2 Rumah Terbakar
Personil Polres Mimika dibantu Brimob Detasemen B Timika saat mengevakuasi warga dari lokasi sekitar bentrok pada Sabtu (30/3). bentrok antar warga mengakibatkan 2 korban tewas dan dua rumah dibakar. Foto: Maftukin/Radar Timika/JPNN
TIMIKA - Pertikaian antara dua kelompok warga Suku Kei dari Kampung Bombay dan Kampung Holat di Jalan Pattimura, Timika, Papua, pada Jumat (29/3) malam berbuntut panjang.

Sabtu (30/3) dinihari bentrokan itu berlanjut dan menimbulkan dua orang tewas. Mereka adalah Rudi Karubun dan Urbanus Heatubun alias Panus.

Sedangkan korban luka didentifikasi bernama Paskalis Rahayaan, Poli Kabrahan, Obut Talubun, Yohanis Rahayaan, Amin Dokainubun.

Selain korban jiwa, kerusuhan ini juga mengakibatkan dua rumah dan dua unit motor ikut terbakar. Rumah itu milik Buce Silubun di Jalan Pattimura, dan satu unit rumah milik Budi Heatubun di Jalan Busiri. (sms/awa/jpnn)


TIMIKA - Pertikaian antara dua kelompok warga Suku Kei dari Kampung Bombay dan Kampung Holat di Jalan Pattimura, Timika, Papua, pada Jumat (29/3)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News