Bentrokan Berlanjut di Hotel

Bentrokan Berlanjut di Hotel
Suporter Persija saat melempar kaleng ke suporter SFC usai Hilton Morera menjebol gawang Persija pada laga lanjutan ISL di Gelora Sriwijaya Palembang(18/12). Foto: Kris Samiaji/Sumatera Ekspres/JPNN
Datang pula, dari manajemen SFC mulai dari Direktur Teknik Hendry Zainuddin, sekretaris PT SOM Faisyal Mursid, pelatih kepala Kas Hartadi, serta seluruh pemain lokal dan ofisial SFC yang awalnya berada di Mess Pertiwi. Sementara, pemain asing SFC Keith Kayamba Gumbs, Hilton dan Thierry beserta keluarganya yang menginap di Hotel Swarna Dwipa langsung dievakuasi guna menghindari hal yang tidak diinginkan.

Thierry dan Hilton sendiri usai kejadian menjalani visum dan perawatan di rumah sakit RSK Charitas. Setelah itu, didampingi Direktur Teknik SFC Hendry Zainuddin keduanya mendatangi Mapolresta Palembang guna mengadukan kasus yang menimpanya.

“Saya tidak tahu apa salah saya hingga dia mencari saya, kalau di lapangan kan semua biasa. Tapi saya malah dipukul,” aku Hilton yang mengalami luka di bawah mata kanan dan kiri.

Apakah ia memukul Ismed, sebab Ismed sendiri mengalami luka cukup dalam di bawah mata dan pelipis. Hilton membantah, “Saya tidak ada pukul orang apalagi Ismed, kalau dia terluka saya tidak tahu siapa yang pukul,” elaknya.

PALEMBANG - Aroma panas laga antara Sriwijaya FC dan Persija Jakarta di Stadion Jakabaring dengan skor akhir 2-1, ternyata berlanjut hingga ke tempat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News