Bentuk 6 Koridor Pembangunan Ekonomi

Bentuk 6 Koridor Pembangunan Ekonomi
Bentuk 6 Koridor Pembangunan Ekonomi
JAKARTA—Setelah pembahasan cukup lama, pemerintah akhirnya memastikan telah menyelesaikan konsep pembentukan 6 wilayah koridor ekonomi. Pembentukan wilayah koridor ekonomi ini berkaitan dengan komitmen pemerintah menciptakan kesinambungan ekonomi antar wilayah di Indonesia untuk menyambut Asian Communinty pada tahun 2015 mendatang.

Pada wartawan, Senin (27/9), Menteri koordinator bidang perekonomian Hatta Rajasa menjelaskan wilayah koridor ekonomi tersebut nantinya akan menghubungkan Indonesia dengan sistem transportasi nasional (Sistranas), logistik nasional dan pengembangan wilayah berbasis ekonomi.

‘’Secara konsep kajiannya sudah selesai dibahas. Enam wilayah ekonomi ini nantinya akan ter-conectifity menjadi satu koridor. Sistemnya nanti akan dirapatkan kembali di Bali. Besok saya akan ke Papua bersama dengan 3 Menko soal Inpres untuk membahas koridor disana,’’ ungkap Hatta. Enam wilayah koridor ekonomi yang ditetapkan pemerintah adalah Sumatra Timur, Pantai Utara Jawa, Kalimantan, Sulawesi Barat, Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Papua.

Hatta menjelaskan, fokus terbentuknya koridor ekonomi Indonesia berkaitan juga dengan arus distribusi dan peningkatan transportasi orang, barang dan jasa. Pembangunan konektivitas domestik akan menyesuaikan dengan letak geografis Indonesia yaitu dengan menggunakan konsep inter island (antarpulau) dan intra island (di dalam pulau).

JAKARTA—Setelah pembahasan cukup lama, pemerintah akhirnya memastikan telah menyelesaikan konsep pembentukan 6 wilayah koridor ekonomi. Pembentukan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News