Pilgub Jawa Barat 2018
Bentuk Koalisi Partai atau Kang Emil Pilih Independen

jpnn.com, SUBANG - Bakal calon Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil pengin dalam dua minggu ke depan, partai yang mau mendukung dia untuk ikut Pilgub Jabar sudah membentuk koalisi. Jika tidak, pria yang kini menjabat Wali Kota Bandung itu akan mengambil opsi lain.
“Saya berharap dalam satu dua minggu ke depan sudah terbentuk partai koalisi. Mungkin jika tidak juga terbentuk saya harus mempertimbangkan opsi-opsi lain. Misalnya jalur independen. Kan sampai sekarang belum ada yang begitu. Semua masih belum jelas," ucap Kang Emil usai mengikuti sebuah acara di Ponpes Pagelaran, Cisalak, Minggu (27/8).
Foto: from Pasundan Ekspres
Dia mengaku sudah melakukan komunikasi secara intensif dengan berbagai partai. Baik langsung ke tingkat DPW maupun DPP. Terbaru, Emil hadir di acara Rakernas Partai Amanat Nasional (PAN).
Kang Emil pun menyatakan tidak ada masalah jika kemudian koalisi menyodorkan nama Bima Arya untuk didorong menjadi wakilnya.
Sebab katanya, dia tidak punya banyak kesempatan untuk memilih atau menyodorkan nama. “Kan tidak banyak kesempatan juga bagi saya untuk memilih. Jadi ya tunggu saja siapa nama yang disodorkan. Dengan Bima Arya juga saya tidak ada masalah,” tandasnya. (pasundan ekspres/man)
Bakal calon Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil pengin dalam dua minggu ke depan, partai yang mau mendukung dia untuk ikut Pilgub Jabar sudah membentuk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Batal Bikin Podcast Bareng, Pablo Benua Bongkar Bayaran Lisa Mariana
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana
- 3 Berita Artis Terheboh: Respons Ridwan Kamil, Lisa Menghilang setelah Mengaku Hamil
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi