Bentuk Pusdal, Soksi Siap Kerja Nyata demi Jokowi-Ma'ruf
jpnn.com, JAKARTA - Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (Soksi) terus bergerak demi memenangkan pasangan Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin pada Pilpres 2019.
Salah satunya adalah membentuk tim Pusat Pengendalian (Pusdal) pemenangan Jokowi dua periode.
Untuk mendukung kerja pemenangan, Tim 14 menggelar rapat Perumusan Strategi Pemenangan Jokowi-Ma’ruf di Jakarta, Jumat (17/8).
Tim 14 tersebut antara lain terdiri dari H Firmandez, Riyad, Lawrence Siburian, Suriansyah, Agus Toniman, Valentino Barus, dan Robinson Napitupulu.
Ada pula Max Tehusalawane, Dini Thomas Suyatno, Mahadi Nasution, Paulus Baginda, Rudi Sanyoto, dan Yakob.
Ketua Harian Soksi Aceh H Firmandez didapuk sebagai pimpinan sidang. Dia juga merupakan salah seorang penggagas dan tim perumusan strategi pemenangan Jokwi-Ma’ruf.
Menurut Firmandez, Pusdal harus segera melakukan kerja nyata untuk memenangkan Jokowi-Ma'ruf pada Pilpres 2019.
Politikus Golkar dari daerah pemilihan (dapil) Aceh 2 itu mengatakan, Soksi sebagai organisasi pendiri Golkar berkewajiban memenangkan Jokowi – Ma’ruf.
Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (Soksi) terus bergerak demi memenangkan pasangan Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin pada Pilpres 2019.
- Misbakhun Puji Kiprah Kader SOKSI di DPP Golkar dan DPR
- Gelar Konsolidasi Akbar, SOKSI Buat Program Demi Menangkan RIDO Satu Putaran
- SOKSI Jakarta Utara Dorong Kejari Usut Transaksi Ilegal Sarang Burung Walet
- Bamsoet Tegaskan Kesiapan SOKSI Sukseskan Munas Golkar dan Pilkada 2024
- Semringah Setelah Deklarasi SOKSI, Airlangga dan Supit Berduet
- SOKSI Mengenang Suhardiman, Misbakhun Ungkap Ramalan soal Jokowi