Bentuk Satgas TKI, SBY Rangkul Mantan Petinggi
Jumat, 01 Juli 2011 – 14:19 WIB

Bentuk Satgas TKI, SBY Rangkul Mantan Petinggi
JAKARTA — Usai diperkenalkan di hadapan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Satuan Tugas Tenaga Kerja Indonesia (Satgas TKI) langsung bekerja dengan menggelar rapat internal di Istana Negara.
Menko Polhukman, Djoko Suyanto mengatakan bahwa fokus terbentuknya Satgas TKI untuk memberikan bantuan advokasi hukum kepada WNI di luar negeri. Diantaranya melibatkan Kementerian Polhukam, Kementrian Tenaga Kerja, Kementerian Luar Negeri dan Kemenkumham.
Baca Juga:
‘’Satgas ini telah menjaring nama-nama baik di Kementrian, Lembaga maupun di luar Kementrian dan Lembaga. Kami telah seleksi dan pilih, serta ada juga direktif khusus dari Presiden terhadap beberapa nama yang dinilai memiliki kredibilitas,’’ kata Djoko kepada wartawan di Istana Negara, Jakarta, Jumat (1/7).
Berikut beberapa nama yang masuk sebagai anggota Satgas TKI, sebagian besar melibatkan mantan petinggi negara ini. Seperti Mahfuth Basuni (mantan Menteri Agama), Bambang Hendarso Danuri (mantan Kapolri), Hendarman Supandji (mantan Jaksa Agung), Kemala chandra kirana (mantan ketua komnas perempuan), Abdul latief (mantan dubes RI di Qatar).
JAKARTA — Usai diperkenalkan di hadapan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Satuan Tugas Tenaga Kerja Indonesia (Satgas TKI) langsung bekerja
BERITA TERKAIT
- Salah Gunakan Profesi, Pengacara Penyuap Hakim Dinilai Mengkhianati Rakyat
- Sebanyak 601.412 Peserta UTBK-SNBT 2025 Bakal Tidak Tertampung
- HI Sebar Qurban ke Pelosok Maluku, Warga Terharu Saat Terima Sapi
- Pramono Minta Para Pelamar PPSU hingga Damkar Seharusnya Daftar ke Kelurahan
- Pakar Transportasi: Revisi UU Lalu Lintas Solusi Atasi Persoalan ODOL
- Pakar Tegaskan Penunjukan Juru Bicara Presiden Tidak Boleh Melalui Lisan