Bentuk Tim Khusus, Polri Janji Ungkap Tragedi Novel
jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengatakan, pihaknya telah membentuk tim khusus untuk mengusut tragedi yang menimpa penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan.
Tim itu terdiri dari Polres Jakarta Utara, Polda Metro Jaya, dan Mabes Polri.
"Kami berusaha maksimal untuk mengungkapnya," ujar Tito usai menjenguk Novel di RS Mitra Keluarga, Kelapa Gading, Jakarta, Selasa (11/4).
Mantan Kapolda Metro Jaya tersebut juga mengaku sudah berkomunikasi dengan Novel.
Menurut Tito, Novel mengalami luka cukup parah di bola mata karena disiram air keras.
"Saya sampaikan prihatin dengan masalah ini," kata Tito.
Tito juga mengaku akan berkomunikasi dengan pimpinan KPK terkait permintaan agar penyidik lembaga antirasuah itu mendapat pengamanan ketat saat menangani kasus besar.
"Semua saya serahkan kepada KPK. Kalau meminta pengawalan kami akan lakukan," ujar Tito. (cr2)
Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengatakan, pihaknya telah membentuk tim khusus untuk mengusut tragedi yang menimpa penyidik Komisi Pemberantasan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Denny Sumargo Menyesal Datangi Rumah Farhat Abbas, Ini Sebabnya
- Legawa Dipolisikan, Novi Fokus Bujuk Agus Lanjutkan Pengobatan
- Angga Disiram Cuka Para Seusai Antar Pacar, Pelaku 2 Orang Diburu Polisi
- Tok, MK Putuskan Permohonan Novel Cs soal Syarat Usia Capim KPK, Hasilnya
- Novel Baswedan Minta Seleksi Capim KPK Disetop Sementara, Ini Tujuannya
- Kebersamaannya dengan RG hingga Novel di UI Viral, Hasto Bocorkan Isi Pembicaraan