Bepe Beberkan Kondisi 4 Pemain Persija yang Cedera

jpnn.com, JAKARTA - Manajer Persija Jakarta Bambang Pamungkas menyebut belum bisa memanfaatkan tenaga empat pemainnya untuk tampil di Liga 1 2021/2022. Keempat pemainnya itu masih dalam tahap pemulihan cedera.
Empat pemain yang dimaksud oleh pria yang karib disapa Bepe itu ialah Ismed Sofyan, Marco Motta, Braif Fatari, dan Novri Setiawan.
Bepe menyebut Ismed menjadi pemain yang masih lama pemulihan cederanya.
"Ismed butuh beberapa bulan lagi untuk pulih dan siap main," kata Bepe.
Marco Motta, bek asal Italia milik Persija sejauh ini sudah membaik kondisinya. Namun, untuk keputusan soal kapan bisa diturunkan, dia harus menunggu hasil tes kondisi terakhirnya.
"Kalau Braif Fatari masih pemulihan, dia dapat tambahan materi pemulihan dari pelatih Alberto Lungherini," terang Bepe.
Satu nama lagi, Novri Setiawan, sejauh ini sudah pulih dan bisa berlatih bersama tim secara normal.
Baca Juga: Berita Duka: Istri Wakil Wali Kota Medan Meninggal Dunia
Empat pemain Persija masih belum bisa dimainkan karena cedera. Ada pemain yang sudah mulai latihan bersama tim
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Pramono Tegaskan Bakal Beri Diskon Pajak Tontonan 60 Persen untuk Persija
- 21 Tembakan Mewarnai Pertarungan Persija Vs Persebaya di GBK
- Persija vs Persebaya di GBK Bakal Dijaga 2.898 Personel Gabungan
- Liga 1: Menjelang Hadapi Persija, Persebaya Fokus Mematangkan Aspek Fisik dan Taktik