Beragam Reksa Dana Menarik yang Bisa jadi Alternatif Instrumen Investasi

Beragam Reksa Dana Menarik yang Bisa jadi Alternatif Instrumen Investasi
Reksana Dana termasuk cukup mudah, karena investor bisa menginvestasikan dana dalam bentuk saham, obligasi, dan pasar uang. Ilustrasi saham: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) TBK (BRI) menawarkan berbagai opsi investasi menarik dengan layanan istimewa, salah satunya Reksa Dana.

Reksana Dana termasuk cukup mudah, karena investor bisa menginvestasikan dana dalam bentuk saham, obligasi, dan pasar uang.

Reksa Dana akan dikelola oleh manager investasi yang andal dan telah tersertifikasi, sehingga tidak perlu khawatir jika tidak memiliki waktu dan merasa bingung produk investasi yang sesuai dengan kebutuhan.

Pembelian Reksa Dana cukup terjangkau, mulai dari Rp 100,000,- (seratus ribu rupiah).

Nasabah BRI dapat menikmati berbagai keunggulan berinvestasi dalam beberapa jenis Reksa Dana, termasuk pasar uang, pendapatan tetap, campuran, saham, dan terproteksi.

Berikut penjelasan untuk memahami lebih lanjut tentang keunggulan yang dimiliki Reksa Dana BRI:

1. Reksa Dana Pasar Uang

Reksa Dana Pasar Uang adalah produk investasi dengan portofolio instrumen aset jangka pendek, bertujuan menjaga likuiditas dan pemeliharaan modal. Risiko rendah-sedang dengan return rata-rata 3 persen - 4 persen pa dalam tenor 1-2 tahun.

2. Reksa Dana Pendapatan Tetap

Reksa Dana Pendapatan Tetap memiliki sekurang-kurangnya 80 persen investasinya dalam efek bersifat utang seperti Obligasi Negara dan Obligasi Korporasi. Risiko lebih besar dengan return rata-rata 6 persen - 7 persen pa dalam tenor 2-3 tahun.

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) TBK (BRI) menawarkan berbagai opsi investasi menarik dengan layanan istimewa, salah satunya Reksa Dana.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News