Berani di Tes Narkoba, Young Lex: Paling yang ada Kandungan Alkohol Sama Nyali Kalau mau Ribut
jpnn.com, JAKARTA - Young Lex menyatakan siap bertemu dengan pria bernama Adam Deni, yang kini ramai dibicarakan.
Hal ini lantaran nama Young Lex masuk dalam daftar korban jebakan blogger Adam Deni, yang diungkap dr Tirta dan ajudannya Ewin Ucok.
Dimana, Tirta dan Erwin Ucok menyebutkan, Adam Deni meminta Ucok ikut serta dalam rencana penjebakan Young Lex dengan kasus narkoba.
Bapak satu anak ini terlihat geram dengan ulah Adam, yang rupanya sudah berhasil memakan korban.
“Tunggu tanggal mainnya ya dam," tulis Young Lex lewat akunnya di Instagram miliknya, Jumat (6/11).
Bapak satu anak ini memastikan dirinya sampai saat ini bersih dari narkoba. Dia pun tak takut jika diajak melakukan tes urine.
"Dari postingannnya @dr.tirta katanya mau jebak gue kasus narkoba? Tatoan tapi enggak pakai narkoba, itu dari hati. Siapa pun ajak gue tes urin, gue enggak takut, paling yang ada kandungannya alkohol sama nyali aja kalau mau ribut," serunya.
Young Lex juga mempertanyakan mengapa akun Instagram Adam Deni lenyap dari medsos.
Young Lex mengatakan meski badannya penuh tatoan tetapi tidak pakai narkoba, itu dari hati.
- INSPIRA Sebut Kapolri Sigit Bawa Perubahan di Polri
- Anggota Bali Nine Sudah Bebas dan Kembali ke Keluarga Masing-masing
- Gerebek Kampung Boncos, Polisi Tangkap 31 Pengguna Sabu-Sabu
- Polda Sumsel Tangkap Jaringan Narkoba Timur Tengah, Mau Diedarkan di Bogor
- Arjuna Faddli Dituntut Vonis Mati
- Bea Cukai Sumbagtim Musnahkan Barang Ilegal, Kerugian Capai Rp 467,3 Miliar