Berapa Jumlah Massa yang Mendampingi Habib Bahar ke Polda Jabar?
jpnn.com, JAKARTA - Penyidik Ditkrimsus Polda Jawa Barat akan melakukan pemeriksaan terhadap Habib Bahar bin Smith hari ini (3/1) dalam kasus dugaan ujaran kebencian.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Ibrahim Tompo sebelumnya mengatakan Habib Bahar akan menjalani pemeriksaan sebagai saksi.
Kuasa hukum Habib Bahar, Aziz Yanuar mengatakan ada kemungkinan kliennya itu didampingi jemaahnya saat menjalani pemeriksaan hari ini.
Hal itu diungkapkan Aziz Yanuar sekaligus menjawab merespons salah satu eks pentolan FPI Sobri Lubis yang mengajak jemaah Habib Bahar mendampingi penceramah tersebut saat menuju Polda Jabar.
"Mungkin didampingi jemaahnya," kata Aziz kepada JPNN.com, Senin.
Menurut Aziz Yanuar, perihal mendampingi atau tidak merupakan hak jemaah Habib Bahar.
"Terserah umat," kata Aziz Yanuar.
Namun, Aziz Yanuar tidak berani memastikan Habib Bahar akan didampingi jemaahnya saat hendak menjalani pemeriksaan hari ini.
Berapa jumlah massa yang mendampingi Habib Bahar akan menjalani pemeriksaan sebagai saksi kasus dugaan ujaran kebencian di Polda Jabar hari ini?
- 7 Hari Operasi Zebra Lodaya 2024, Polda Jabar Menindak 10 Ribu Pelanggar
- Komplotan Pencuri Rel Kereta di Bandung Barat Ditangkap, Begini Kronologinya
- Operasi Zebra Lodaya 2024 Dimulai Hari Ini, Polda Jabar Terjunkan 1.967 Personel
- Tim Resmob Polda Jabar Bergerak, 3 Warga Bandung Barat Diringkus
- 8 Besar Kapolri Cup 2024: Sukses Tundukkan Sulut, Jatim Punya Modal Baik Hadapi Jabar
- Korupsi Insentif Nakes RSUD Palabuhanratu, Polda Jabar Tangkap 3 Tersangka Baru