Berbagai Alasan Perempuan Memilih Tidak Memiliki Anak

Ada berbagai alasan mengapa perempuan memilih dengan sengaja untuk tidak memiliki anak.
Ada karena pertimbangan kemajuan karir, ada karena merasa tidak memiliki perasaan keibuan, atau juga karena khawatir atas semakin banyaknya manusia di bumi dan dampaknya terhadap lingkungan.
Dan juga dalam beberapa puluh tahun terakhir, perempuan di negara maju semakin sedikit dalam jumlah anak yang dilahirkan.
Data dari Biro Statistik Australia menunjukkan bahwa jumlah perempuan yang tidak memiliki anak di kelompok usia 45-49 tahun adalah 14 persen di tahun 2006.
Angka ini naik dari 11 persen di tahun 1996 dan 9 persen di tahun 1986.
Dan apa alasan perempuan memilih tidak punya anak ini di berbagai kelompok umur tersebut?
Pertimbangan karir dan kebebasan: Amy Gurd, 27
"Saya tidak harus mempunyai anak untuk menunjukkan jati diri saya." kata Amy Gurd 27 tahun, asal Brisbane dengaan penuh keyakinan.
Amy dan suaminya yang dinikahinya lima tahun lalu Brad sengaja memilih hidup tanpa anak, dan sedang mempertimbangkan cara untuk memastikan mereka tidak akan punya anak, dengan operasi vasektomi.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya