Berbekal Kemenyan dan Kamera, Mereka Berburu Hantu
Minggu, 26 Februari 2017 – 08:56 WIB

Mereka para pemburu hantu. Foto: dokumen Ghost Photography Community
”Takut itu sebenarnya hanya sugesti,” ujar dosen jurnalistik dan fotografi itu.
Hingga saat ini, sudah puluhan bahkan ratusan gambar sosok makhluk halus hasil jepretan anggota GPC.
Beberapa foto menunjukkan secara jelas sosok yang identik dengan penampakan hantu atau jin.
Foto-foto itu sebelumnya melalui tahap analisis dan diskusi yang melibatkan para anggota GPC.
”Kalau tidak dianalisis, nanti dikira hanya bayangan,” tutur suami Anty Cahyani tersebut.
Bagi anggota GPC, hantu bukan makhluk menakutkan. Sosok tidak kasatmata itu justru dianggap sebagai objek foto menarik.
GPC beranggapan bahwa makhluk gaib merupakan sosok yang sejatinya hidup berdampingan dengan manusia.
Namun, wujud visual mereka berada di bawah tingkatan sinar inframerah.
Berawal dari rasa bosan terhadap genre foto bertema modeling, sekelompok fotografer di Depok memilih untuk menekuni aktivitas antimainstream. Yakni,
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu