Berbuka Puasa dengan 100 Menu di Hotel Bintang 5, Bagaimana Caranya?

jpnn.com, JAKARTA - Hotel Grand Sahid Jaya menyediakan program spesial Berbuka Bersama selama Ramadan.
Hal tersebut diungkapkan oleh General Manager Hotel Grand Sahid Jaya, Venny Artha kepada awak media, baru-baru ini.
"Tahun ini, kami membuat program Berbuka Bersama dengan konsep Street Festival," kata Venny Artha saat jumpa pers di kawasan Sudirman, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Dalam program ini, Grand Sahid Jaya secara khusus menghadirkan 100 menu untuk berbuka puasa.
Sebagian besar menunya yakni jajanan yang biasa ditemukan di pinggir jalan, seperti aneka gorengan dan angkringan.
Salah satu yang spesial dari program berbuka puasa hotel bintang 5 tersebut yakni hadirnya durian utuh.
Venny mengatakan pihaknya menawarkan pengalaman makan durian utuh di hotel selama periode Ramadan.
"Biasanya kan hotel melarang durian, ini kami tawarkan," tuturnya.
Berbuka puasa dengan 100 menu di hotel Grand Sahid Jaya selama Ramadan, bagaimana caranya?
- DPP Bapera Tebar Santunan 20 Ribu Anak Yatim di Jakarta Pekan Depan
- Billy Syahputra Ajak Kekasih Ziarah ke Makam Mendiang Olga Syahputra
- Tips Pola Makan saat Ramadan Agar Turun Berat Badan Tiga Kali Lipat
- Raker Bareng Kementan, Anggota Komisi IV DPR Singgung Kesejahteraan Petani & Harga Cabai Rawit
- APP Group dan Sinar Mas Ramaikan Bazar Ramadan Kementerian Kehutanan
- Tinjau Operasi Pasar di Solo, Mentan Amran Ingin Pastikan Harga Pangan Stabil