Berburu Sarapan di Yogyakarta yang Enak Selain Gudeg, Silakan Cek di Sini!
Menikmati semangkuk Soto Mbah Wongso, Anda akan menikmati citra rasa autentiknya dari daun kemangi dan potongan tahu bacem. Foto: Dokumentasi Kemenparekraf.
Lokasinya di Jalan Ringroad Selatan, Singosaren, Banguntapan, Bantul.
Soto Mbah Wongso ini tidak menggunakan potongan ayam atau sapi, melainkan menggunakan tahu bacem.
Kesannya seperti soto versi vegetarian, tetapi sebenarnya soto ini menggunakan kaldu sapi.
Untuk menikmati seporsi soto campur, Anda cukup merogoh kocek Rp 10 ribu saja.
Nah, ini yang unik karena untuk mendapatkan cita rasa yang autentik, soto ini harus dinikmati dengan daun kemangi.
“Memang terasa aneh, namun setelah mencoba menyantap soto dengan kemangi ternyata enak. Rasa kemanginya menetralisir rasa merica di kuah soto yang cukup terasa,” ujar Aji, seorang pengunjung.
Yogyakarta memang identik dengan gudeg. Namun ternyata tidak hanya gudeg lho, Yogyakarta juga terkenal dengan kuliner soto.
- Literasi Keuangan dan Bisnis DPUP 2024 Cegah dari Pinjol Ilegal dan Judol
- Rayakan Tahun Baru 2025 di The Royale Krakatau, Nikmati 'Gatsby Gala Night Luxury'
- Sajikan Kuliner Autentik, Restoran Khas Italia Ini Buka di Surabaya
- Pencinta Kuliner Merapat, Hotel di Batam Ini Hadirkan Dimsum All You Can Eat
- Korea Pavilion: 24 Brand Ternama Hadir di SIAL Interfood 2024
- Kolaborasi Spesial ShopeeFood & Mursid Hadirkan Penawaran Menarik untuk Pecinta Kuliner