Bercerai Lagi, Wanda Hamidah: Sekarang Lebih Tenang
jpnn.com, JAKARTA - Aktris sekaligus politikus Wanda Hamidah mengaku lebih tenang setelah bercerai dari suaminya, Daniel Patrick Hadi Schuldt. Mereka memutuskan berpisah pada tahun ini.
"Sekarang lebih tenang karena sudah biasa," kata Wanda Hamidah di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (10/12).
Sayang, pemain film Dear Love itu enggan membahas alasan perceraiannya. Dia hanya memastikan bahwa berpisah merupakan keputusan terbaik untuk berdua.
"Sebetulnya gini, kalau saya prinsipnya, I did my best. Saya benar-benar mencoba yang terbaik dan memang seperti di film Imperfect semua enggak ada yang sempurna, yang penting kita bahagia dengan berpisah, kenapa enggak?," jelasnya.
Meski bercerai, Wanda Hamidah mengaku tetap berkomunikasi dengan mantan suami. Sebab dirinya memastikan harus terus menjalani tugas sebagai orang tua untuk anak mereka.
"Bahwa ikatan suami istri yang terputus tak membuat bapak dan ibu tidak menjalankan kewajiban dengan anak," imbuhnya.
Wanda Hamidah dan Patrick Hadi Schuldt menikah pada 14 Februari 2015 silam. Dari pernikahan itu, mereka dikaruniai seorang anak bernama Malakai Ali Schuldt Hadi.
Sebelumnya Wanda Hamidah juga sempat menikah dengan Cyril Raoul Hakim pada 2001. Namun keduanya memutuskan mengakhiri rumah tangga pada 2012. (mg3/jpnn)
Aktris sekaligus politikus Wanda Hamidah mengaku lebih tenang setelah bercerai dari suaminya, Daniel Patrick Hadi Schuldt.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Keluar dari Golkar, Wanda Hamidah Singgung Kecurangan Pilpres, Oligarki, & Orde Baru
- Lawan Japto, Paman Wanda Hamidah jadi Tersangka Kasus Tanah, Besok Digarap Polisi
- Pertama Kali Membintangi Film Horor, Wanda Hamidah: Semoga Enggak Lihat Aneh-Aneh
- Kasus Sengketa Tanah dan Rumah Belum Kelar, Wanda Hamidah Masih Mendapat Intimidasi
- Wanda Hamidah Pindah ke Partai Golkar, Ahmad Ali NasDem Bilang Begini
- Ogah Bersama Partai yang Zalimi Rakyat, Wanda Hamidah Tinggalkan NasDem Pindah ke Golkar