Berdasar Statistik Laga, Prancis Memang Layak Menang

Berdasar Statistik Laga, Prancis Memang Layak Menang
Prancis unggul dalam hal statistik. FOTO: AFP

jpnn.com - PARIS - Prancis harus bersusah payah mengalahkan Rumania pada laga pembuka Euro 2016 di Stade de France, Jumat (10/6) atau Sabtu (11/6) dini hari WIB. Mereka harus menunggu gol Dimitri Payet pada menit akhir laga untuk memastikan kemenangan. 

Akan tetapi, berdasar statistik pertandingan yang dirilis Uefa.com, Les Bleus memang layak meraup tiga poin penuh. 

Dalam permainan, Payet cs mampu tampil dominan dengan menguasai bola hingga 59 persen. Sementara Rumania hanya memegang bola sebanyak 41 persen. 

Berdasar Statistik Laga, Prancis Memang Layak Menang

Dalam hal agresivitas, Olivier Giroud cs juga lebih berbahaya. Tercatat mereka mampu melepaskan 5 tembakan tepat, sementara Rumania hanya memiliki 2 tembakan tepat sasaran. 

Secara total, Les Bleus melakukan 14 tembakan. Sedangkan Rumania melepaskan 10 tembakan. Ini menjadi indikasi bahwa Payet cs lebih banyak dalam melakukan penetrasi.

Dominasi Prancis juga terlihat dari jumlah operan. Tim asuhan Didier Deschamps itu mampu melakukan 497 kali umpan dengan 405 di antaranya sukses mengarah sasaran atau rekan. Sementara, Rumania hanya melakukan 278 kali umpan dan hanya 185 yang sukses. (epr/JPNN)


PARIS - Prancis harus bersusah payah mengalahkan Rumania pada laga pembuka Euro 2016 di Stade de France, Jumat (10/6) atau Sabtu (11/6) dini hari


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News