Berdedikasi Menjaga Keamanan Siber, MTM Terima Penghargaan dari BSSN
jpnn.com, TANGSEL - PT Media Telekomunikasi Mandiri (MTM) terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan optimal kepada pelanggan melalui peningkatan keamanan siber.
Atas upaya tersebut, MTM menerima penghargaan hasil pengukuran tingkat kematangan keamanan siber sektor industri dari Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) pada Selasa (14/11).
MTM dinyatakan sebagai perusahaan dengan implementasi Cyber Security Maturity (CSM) tercepat.
Chief Information Security Officer (CISO) MTM Bruce Hanadi mengatakan penhargaan itu menegaskan dedikasi perusahaan dalam menjaga keamanan siber di era teknologi yang berkembang pesat.
"Penghargaan ini sebagai pengakuan atas kerja keras dan komitmen kami dalam memastikan keamanan siber yang optimal bagi pelanggan," ujar Bruce Hanadi, dalam keterangannya, Senin (27/11).
Selain menerima penghargaan, MTM juga berbagi pengalaman dalam sesi forum yang diadakan oleh BSSN mengenai implementasi CSM.
Forum ini memberikan platform yang sangat berharga untuk berbagi best practice dalam menghadapi ancaman siber dan implementasi CSM.
"Kami senang dapat memberikan kontribusi dalam pembentukan pemahaman bersama akan pentingnya keamanan siber di sektor industri," tutur Bruce.
MTM menerima penghargaan hasil pengukuran tingkat kematangan keamanan siber sektor industri dari BSSN.
- PT Pancaprima Ekabrothers Beri Apresiasi atas Pelayanan Prima Kanwil Bea Cukai Banten
- Berkat Digitalisasi, Bank Mandiri jadi 'The Strongest Bank in Indonesia 2024'
- Dirut Pegadaian Raih Penghargaan sebagai Tokoh Pendukung Inklusivitas Keuangan
- Sekolah Cendekia Harapan Raih 7 Penghargaan Bergengsi, Hadirkan Pendidikan Berbasis Penelitian
- Sukses Kendalikan Inflasi, 12 Daerah Terima Penghargaan 'Jateng Inspiring Economic Effort Award 2024'
- Pelayanan Bea Cukai Banten Sangat Memuaskan, Perusahaan Tekstil Ini Beri Penghargaan