Berdiri Sejak 1919, Nyonya Meneer Akhirnya Ambruk

Berdiri Sejak 1919, Nyonya Meneer Akhirnya Ambruk
Charles Saerang. Foto: M Ali/Jawa Pos/JPNN

Nyonya Meneer lalu membuatkan jamu resep turun-temurun.

Penyakit suaminya pun sembuh dengan jamu racikan Nyonya Meneer.

Nyonya Meneer yang ringan tangan kemudian mulai membantu kerabat, tetangga, dan orang-orang di sekitarnya yang diserang demam, sakit kepala, masuk angin, dan berbagai penyakit ringan lainnya.

Sebagian besar yang mencobanya puas. Nyonya Meneer akhirnya memulai usaha pembuatan jamu yang diwariskan turun-temurun kepada anak dan cucu-cucunya.

Perusahaan tersebut awalnya bernama Jamu Cap Portret Nyonya Meneer.

 Berdiri pada 1919, perusahaan itu pernah mengalami kemajuan pesat pada 1990-an.

Namun, perusahaan Nyonya Meneer juga pernah mengalami krisis operasional pada 2000-an karena adanya sengketa perebutan warisan hingga ke meja hijau.

Media pernah mencatat beberapa kali masalah-masalah pekerja dan pemogokan buruh terjadi pada 2000–2001 di perusahaan jamu tersebut.

Putusan pailit yang dijatuhkan Pengadilan Negeri Semarang terhadap PT Nyonya Meneer sangat mengagetkan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News