Berdiskusi dengan Pak Karno di NTB, Ganjar Terinspirasi, Lalu Beri Hadiah

Ganjar lalu menanyakan bagaimana jabatan Pak Karno di PDIP NTB.
Pak Karno menyampaikan dirinya dilantik oleh Ketua DPD PDIP NTB Rachmat Hidayat sebagai Ketua PAC seumur hidup. Pernyataan itu pun disambut tawa oleh Ganjar dan seluruh hadirin.
"Saya dulu dari PNI. Waktu kami pindah dari PNI ke PDI, kami buat bendera moncong putih bersama-sama beliau (Rachmat Hidayat)," kata Pak Karno.
Ganjar pun merasa bangga dan merasa cerita Pak Karno sungguh menginspirasi. Ganjar lalu menjanjikan kepada Pak Karno hadiah.
"Luar biasa. Saya akan kirimkan ke beliau bendera yang besar, yang sedang, saya akan kirimkan kaus dan saya akan kirimkan sepeda motor untuk beliau," kata Ganjar.
Dalam acara konsolidasi ini, hadir Ketua DPP PDIP Sri Rahayu dan I Made Urip serta Ketua DPD PDIP NTB Rachmat Hidayat.
Seluruh pengurus DPC, PAC, Ranting, Anak Ranting PDIP se-NTB juga hadir dalam acara konsolidasi ini. (Tan/JPNN)
Video Terpopuler Hari ini:
Ganjar bertemu dan mengajak diskusi Ketua PAC Lunyuk bernama Soekarno di acara konsolidasi DPD PDIP NTB.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Bersaksi di Persidangan, Wahyu Mengaku Tak Punya Bukti Terima Uang dari Hasto
- Terungkap di Sidang, Saksi Tak Tahu Hasto Menyuap dan Merintangi Penyidikan
- Hasto Kristiyanto Merasa Jadi Korban Pemerasan dalam Sidang PAW Harun Masiku
- Ini Kronologi Satgas Cakra Buana Mengamankan Penyusup di Sidang Hasto
- Internal PDIP Solid Menyambut Kongres, tetapi Butuh Biaya
- Dewi Juliani Desak APH Gunakan UU TPKS terkait Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan