Bergerak ke Pekanbaru, KPK Gelar OTT, Siapa yang Ditangkap?

jpnn.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar operasi tangkap tangan atau OTT di Pekanbaru, Riau, pada Senin (2/12).
Mnurut Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron, OTT itu menyasar pejabat.
"KPK telah melakukan tangkap tangan terhadap penyelenggara negara di wilayah Pekanbaru, Riau," kata Ghufron dalam keterangannya.
Ghufron menambahkan tim KPK masih memeriksa pihak-pihak yang terjaring OTT. Lembaga antirasuah itu memiliki waktu 1x24 jam untuk memutuskan apakah pihak yang tertangkap ditetapkan sebagai tersangka atau dilepaskan.
"Mohon bersabar lebih dahulu, nanti setelah selesai (pemeriksaan) akan kami sampaikan kepada masyarakat," jelas dia.
Namun, sejauh ini belum diketahui siapa yang diamankan KPK dalam OTT ini.
Juru Bicara KPK Tessa Mahardika juga enggan membeber identitas pihak-pihak yang terjaring OTT di Pekanbaru karena tim penyidik sedang melakukan pengembangan.(tan/jpnn)
Ghufron mengatakan tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) masih melakukan proses pemeriksaan selama 1x24 jam.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Analisis Kasus Tom Lembong dan Hasto, Eks Wakapolri Sebut KUHAP Sudah Mati
- Marak Balap Liar di Pekanbaru, 23 Kendaraan Diamankan
- Laporan Skandal Suap Pemilihan Pimpinan DPD, KPK akan Klarifikasi 95 Senator
- KPK Tahan Hasto, Ronny PDIP Singgung Izin Hakim Praperadilan
- Megawati tak Menunjuk Plt Sekjen Setelah Hasto Ditahan, Komando dari Ketum PDIP
- KPK Tahan Hasto, Eks Penyidik: Ini Membuktikan Semangat Antikorupsi