Berharap Makin Banyak Film yang Bangun Karakter

jpnn.com - JAKARTA – Adhyaksa Dault ikut urun suara dalam perayaan Hari Film Nasional yang jatuh hari ini, Rabu (30/3). Sebagai penggemar dan juga sering bergaul dengan para pelaku industri film Indonesia, Adhyaksa berharap makin banyak film yang bisa membentuk karakter masyarakat.
"Film Indonesia yang bagus bukan hanya yang banyak penontonnya. Tapi juga yang membentuk karakter manusia serta memajukan masyarakat Indonesia," kata Adhyaksa, Rabu (30/3).
Adhyaksa mencontohkan beberapa film yang dianggap bagus untuk masyarakat. Salah satunya ialah Laskar Pelangi yang diadaptasi dari novel best seller karya Andrea Hirata.
Film itu menceritakan perjuangan anak-anak di Belitong untuk mencari ilmu. Laskar Pelangi juga mengajarkan sikap pantang menyerah untuk mengejar cita-cita meski banyak kendala mengadang.
"Di era digital, siapa pun bisa bikin film. Buatlah film yang bisa jadi solusi masalah-masalah bangsa. Buatlah film yang bikin maju Indonesia. Selamat hari film nasional," pungkas Adhyaksa. (jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Arya Saloka Gugat Cerai, Amanda Manopo Merespons Begini
- Film Godaan Setan yang Terkutuk Angkat Isu Iman dan Keharmonisan Keluarga
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi