Berharap Politisi Senayan Loloskan Anggaran Gedung Baru KPK
Kamis, 05 Juli 2012 – 23:03 WIB
JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Saan Mustopa, berharap DPR mau berbesar hati dan sesegera mungkin meloloskan anggaran pembangunan gedung baru bagi Komisi Pembangunan Korupsi (KPK). Dengan demikian, polemik tentang pembanguann gedung KPK tak lagi bergulir.
Menurut Saan, pengadaan gedung baru untuk KPK memang sudah sangat mendesak. Sebab, gedung bekas bank yang dipakai KPK saat ini sudah tidak memadai untuk menampung seluruh pegawai.
Dengan demikian, sudah sepantasnya KPK memiliki gedung yang lebih representatif. "Tidak ada kata lain selain membuat gedung baru untuk KPK," kata Saan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (5/7).
Lebih lanjut Sekretaris Fraksi Partai Demokrat di DPR itu menegaskan, sedari awal partai dan fraksinya sangat mendukung jika KPK memiliki gedung baru. Sebab, hal itu juga demi memaksimalkan kinerja KPK dalam pemberantasan korupsi.
JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Saan Mustopa, berharap DPR mau berbesar hati dan sesegera mungkin meloloskan anggaran pembangunan
BERITA TERKAIT
- Deddy PDIP: Saya Tersinggung, Pak Prabowo Diperlakukan Seperti Itu di Solo
- Gibran Diduga Mulai Bersiap untuk Pilpres 2029, Indikasi Berani Menelikung Prabowo?
- Surat Suara Itu Akhirnya Dibakar, Ada 1.165 Lembar
- Besok Pilkada, Ayo Bantu Prabowo Lepas dari Pengaruh Mulyono
- Soal Penurunan Paket Bergambar Paslon, Ronny PDIP Minta Bawaslu Bergerak
- Penting, Jaga Situasi Kondusif Saat Pemungutan Suara