Berharap Taman di Monas tak Rusak

Berharap Taman di Monas tak Rusak
Berharap Taman di Monas tak Rusak

jpnn.com - JAKARTA - Unit Pelaksana (UP) Kawasan Monas salah satu instansi di lingkungan pemprov yang ikut sibuk mempersiapkan acara syukuran pelantikan Jokowi-JK sebagai presiden dan Wapres.

Kepala UP Kawasan Monas Rini Hariyani menyatakan telah mendapat surat izin resmi dari pemprov tentang pesta rakyat yang akan berlangsung di Monas, Senin (20/10) mendatang.

Pesta rakyat tersebut adalah bagian dari acara menyambut Jokowi-JK sebagai presiden dan Wapres baru.

Menurut Rini, pemprov menyampaikan izin prinsip ke lembaganya sejak seminggu lalu. Selanjutnya, izin tersebut langsung ditembuskan ke Polda Metro Jaya sebagai syarat keluarnya izin keramain. Dia memastikan kawasan Monas akan bersih jelang acara berlangsung.

Pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas Kebersihan untuk menurunkan petugas kebersihan sebelum acara berlangsung. "Sudah. Kan kami hanya mempersiapkan tempat. Itu saja," kata dia kepada Jawa Pos, kemarin.

Terkait persoalan keamanan, Rini mengaku tidak khawatir. Sebab, selain petugas keamanan Monas yang biasa berjaga, pihak Polda Metrojaya pun pasti akan menurunkan anggotanya selama acara berlangsung. Dia hanya berharap agar pengunjung pesta rakyat tersebut bersikap tertib dan tidak merusak taman yang ada di kawasan tersebut.

Pihaknya pun sudah mewanti-wanti anggotanya agar aktif melakukan pengawasan di beberapa taman Monas. "Kita harap sama-sama tertib, jadi acaranya juga lancar," kata Rini. (fai)


JAKARTA - Unit Pelaksana (UP) Kawasan Monas salah satu instansi di lingkungan pemprov yang ikut sibuk mempersiapkan acara syukuran pelantikan Jokowi-JK


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News