Berhasil Dongkel Persipura, Pemain MU Langsung Diguyur Bonus
jpnn.com - MADURA - Madura United berhasil menumbangkan Semen Padang dalam lanjutan pertandingan Torabika Soccer Championship (TSC), Kamis kemarin.
Atas kemenangan dramatis ini, pemain Madura United mendapat imbas ganda.
Selain berhasil mencongkel Persipura di posisi kedua untuk sementara, Fabiano Beltrame dkk juga mendapat guyuran bonus.
Tidak tanggung-tanggung, jumlahnya menyentuh Rp 300 Juta! Bila dibagi ke dalam 59 orang yang meliputi pemain dan ofisial, maka rata-rata mendapat sekitar Rp 5 juta.
Jumlah itu adalah raihan bonus terbesar tim berjuluk Laskar Sape Kerrap dalam 31 pertandingan Torabika Soccer Championship (TSC).
’’Bonus ini kami berikan atas apresiasi tim yang mampu tampil spartan malam ini (kemarin),’’ ucap manajer Madura United Haruna Soemitro kepada Jawa Pos setelah pertandingan.
''Semoga spirit pemain tidak kendur di tiga laga sisa,'' imbuh mantan manajer Persebaya itu.
Meski begitu, jumlah yang diterima per pemain tidak sama. 14 pemain yang turun dalam pertandingan yang digeber di Stadion Pamelingan itu mendapat 100 persen. Nominalnya berbeda dengan mereka yang hanya menduduki bench, yakni 70 persen.
MADURA - Madura United berhasil menumbangkan Semen Padang dalam lanjutan pertandingan Torabika Soccer Championship (TSC), Kamis kemarin. Atas kemenangan
- Menpora Dito Lepas Peserta SSEAYP ke-48, Ini Pesan yang Disampaikan!
- Ini Sektor Andalan PBSI untuk Meraih Juara Indonesia Masters 2025
- UFC Fight Night Segera Digelar di Indonesia
- Jadwal MotoGP 2025, Kapan Mampir ke Mandalika?
- Pelatih Anyar Persis Solo Pernah Melukai Timnas Indonesia
- Liga Champions Memasuki Masa Krusial, Cek Klasemen