Berhijab di Film Gelas-Gelas Kaca, Aurelie Moeremans: Aku Bukan Muslim

jpnn.com - AKTRIS Aurelie Moeremans bermain dalam film Gelas-Gelas Kaca.
Dalam film besutan Ben Nugraha ini, Aurelie berperan sebagai Amelia, anak yatim piatu yang cacat.
Salah satu tantangan yang dirasakan Aurelie adalah acting berjalan pincang.
“Kesulitannya paling enggak boleh lupa aja. Kan enggak lucu tiba-tiba pincang, tiba-tiba enggak,” kata Aurelie di Epicentrum, Kuningan, Jakarta, Selasa (18/10).
Dalam film Gelas-Gelas Kaca, Aurelie juga dituntut mengenakan jilbab. Meski bukan beragama Islam, kekasih Marcello Tahitoe ini tidak masalah harus memakai jilbab.
“Di sinetron juga pernah pakai jilbab. Meski aku bukan Muslim, enggak buat aku risih,” ucap Aurelie.
Perempuan 23 tahun ini menyatakan, sosok Amelia sangat bertolak belakang dengan dirinya. “Amelia wise banget, bijak banget. Beda banget sama aku aslinya. Aku enggak suka nasihatin orang,” ungkap Aurelie. (gil/jpnn)
AKTRIS Aurelie Moeremans bermain dalam film Gelas-Gelas Kaca. Dalam film besutan Ben Nugraha ini, Aurelie berperan sebagai Amelia, anak yatim piatu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rilis Lagu Evolusi, Fransiscus Eko Sindir Manusia Rakus
- Gloria Nababan Raih Gelar The Winner Asianista Internasional 2025 di Singapura
- Inul Daratista Mengaku Sering Dikasih Emas dari Titiek Puspa, Alhamdulillah
- Fahad Haydra Perankan Sosok Anies Baswedan, Turunkan Berat Badan 5 Kg
- Rossa hingga Prilly Latuconsina Dapat Undangan Nikah Luna Maya
- Paula Verhoeven Buka Bukti yang Dibawa Baim Wong di Sidang Cerai