Berhijab di Film Gelas-Gelas Kaca, Aurelie Moeremans: Aku Bukan Muslim
jpnn.com - AKTRIS Aurelie Moeremans bermain dalam film Gelas-Gelas Kaca.
Dalam film besutan Ben Nugraha ini, Aurelie berperan sebagai Amelia, anak yatim piatu yang cacat.
Salah satu tantangan yang dirasakan Aurelie adalah acting berjalan pincang.
“Kesulitannya paling enggak boleh lupa aja. Kan enggak lucu tiba-tiba pincang, tiba-tiba enggak,” kata Aurelie di Epicentrum, Kuningan, Jakarta, Selasa (18/10).
Dalam film Gelas-Gelas Kaca, Aurelie juga dituntut mengenakan jilbab. Meski bukan beragama Islam, kekasih Marcello Tahitoe ini tidak masalah harus memakai jilbab.
“Di sinetron juga pernah pakai jilbab. Meski aku bukan Muslim, enggak buat aku risih,” ucap Aurelie.
Perempuan 23 tahun ini menyatakan, sosok Amelia sangat bertolak belakang dengan dirinya. “Amelia wise banget, bijak banget. Beda banget sama aku aslinya. Aku enggak suka nasihatin orang,” ungkap Aurelie. (gil/jpnn)
AKTRIS Aurelie Moeremans bermain dalam film Gelas-Gelas Kaca. Dalam film besutan Ben Nugraha ini, Aurelie berperan sebagai Amelia, anak yatim piatu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rizky Febian Bersyukur Bisa Bawa Mahalini untuk Umrah Pertama Kali
- Muhammad Gustidin, Dari Lagu City of Lies ke Bisnis Properti dan Kripto
- Al Ghazali Bicara Adegan Panas dengan Zsazsa Utari di Scandal 3
- Nikita Mirzani Akhirnya Sampaikan Pesan Mengharukan untuk Lolly
- Bank Mandiri Hadirkan Konser Super Diva di Indonesia Arena GBK
- Bersama Lego, Serial Animasi Bluey Hadirkan Set Mainan