Beri Amunisi Angket Century

Beri Amunisi Angket Century
Foto: M Ramli/Jawa Pos.
JAKARTA - Bak gayung bersambut, harapan para penggagas hak angket DPR mendapat dukungan dari mantan Presiden Abdurrahman Wahid akhirnya terkabul. Di hadapan para penggagas hak angket yang dimotori Bambang Susatyo (Fraksi Partai Golkar), Maruarar Sirait (Fraksi PDIP), dan Mohammad Misbakhun (Fraksi PKS), Gus Dur secara terang-terangan memberikan dukungan sepenuhnya terhadap penggunaan hak angket untuk mengungkap skandal bailout Rp 6,7 triliun ke Bank Century.

"Kita dukung habis-habisan," ujar Gus Dur saat menemui para penggagas hak angket itu di gedung PBNU, Jakarta Pusat, Sabtu (28/11). Dari Fraksi PKB, Lili Wahid juga hadir dalam pertemuan tersebut.

Gus Dur berpesan agar penggunaan hak angket digunakan sebagai mekanisme untuk menegakkan kedaulatan hukum di negeri ini. Gus Dur sangat berharap, para anggota DPR yang nantinya duduk di Panitia Angket bisa mengungkap kebenaran kasus ini.

"Mudah-mudahan kita bisa menemukan kebenaran," ujar Gus Dur. Gus Dur juga berpesan agar para anggota Panitia Angket nantinya bisa bersikap adil dalam melakukan penyelidikan. "Harus adil untuk semua," pesannya.

JAKARTA - Bak gayung bersambut, harapan para penggagas hak angket DPR mendapat dukungan dari mantan Presiden Abdurrahman Wahid akhirnya terkabul.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News