Beri Dukungan untuk Komeng, Raffi Ahmad: Semoga Menang

jpnn.com, JAKARTA - Presenter Raffi Ahmad memberi dukungan kepada komedian Alfiansyah Komeng yang mencalonkan sebagai anggota DPD RI daerah pemilihan Jawa Barat.
Suami Nagita Slavina ini, bahkan mengunggah tangkapan layar percakapannya dengan Komeng melalui akunnya di Instagram.
"Ane sudah nyoblos ente tadi. Semoga menang, bang. Ane di depok," tulis Raffi Ahmad, dalam pesan tersebut.
Pada tangkapan layar itu, Komeng membalas pesan Raffi Ahmad dengan candaan.
"Aamiin. Souvenirnye ntar Ane kirim (Bopak dalam bentuk frozen)," kata Komeng.
"Bopak dalam bentuk saset," balas Raffi Ahmad.
"Udeh ah, Ane mo mandiin Adul dulu," kata Komeng lagi.
Sebelumnya, Komeng menjadi pembicaraan lantaran tanpa kampanye apa pun, wajahnya muncul di kertas suara sebagai calon anggota DPD RI.
Raffi Ahmad memberi dukungan kepada komedian Komeng yang mencalonkan sebagai anggota DPD RI.
- Laporan Reses, DPD RI Beberkan Isu Prioritas dan Krusial di Daerah
- Bertemu Wali Kota Kupang, Senator Abraham Paul Liyanto Jajaki Konsep Sister City
- Senator Lia Istifhama Apresiasi Respons Cepat KJRI Jeddah Dalam Menangani Jemaah Haji Indonesia
- Terima Gubernur Provinsi Tomsk Rusia, Sultan Bahas Kerja Sama di Bidang Riset Hingga Sister City
- Nagita Slavina Gelar Ajang Pencarian Bakat di Beberapa Sekolah
- Sultan Minta Pelindo II Atasi Pendangkalan Pelabuhan Pulau Baai dengan Skala Penuh