Beri Jatah Libur Sehari
Selasa, 31 Mei 2011 – 10:31 WIB

Foto: Dok.JPNN
MALANG - Usai mengakhiri puasa kemenangan dengan membekuk Deltras Sidoarjo 3-0 (2-0) di Stadion Kanjuruhan, Minggu malam (29/5), penggawa Arema mendapat jatah bonus libur latihan hari ini. Besok pagi, mereka akan kembali berlatih di lapangan Lanud Abdulrachman Saleh Pakis. Seperti biasa, latihan dibagi dua. Pemain yang tidak diturunkan atau menjadi pemain cadangan menjalani latihan di lapangan belakang Family Club Perumahan Araya. Sementara yang bermain penuh mendapat jatah recovery dengan jacuzzi (berendam di air hangat) dan massage (pemijatan).Untuk pemain yang tidak dimainkan atau menjadi pemain cadangan saat menghadapi Deltras, Janu memberikan menu latihan shoot on goal dengan latihan tendangan voli.
Sebelum memulai latihan recovery di lapangan kompleks Perumahan Araya kemarin pagi, Janu sudah mengutarakan hal tersebut kepada Ahmad Bustomi dan kawan-kawan. "Oke boys, hari ini kita latihan, besok libur, dan Rabu kita ada latihan pagi di Army (kompleks Lanud Abdulrachman Saleh Pakis)," ucap Janu mengawali latihan.
Baca Juga:
Sementara, dalam latihan recovery kemarin hanya diikuti 20 penggawa. Mereka adalah Kurnia Meiga, Ahmad Kurniawan, Aji Saka, Esteban Guillen, Alfarizie, T.A. Musafry, Tommy Pranata, Zulkifli Syukur, Ahmad Bustomi, Yongki Aribowo, Sunarto, Ahmad Amiruddin, Hendra Ridwan, Wahyu Gunawan, Juan Revi Auriqto, Beny Wahyudi, Roni Firmansyah, Roman Golian, Chemelo Roman, dan Dendi Santoso.
Baca Juga:
MALANG - Usai mengakhiri puasa kemenangan dengan membekuk Deltras Sidoarjo 3-0 (2-0) di Stadion Kanjuruhan, Minggu malam (29/5), penggawa Arema mendapat
BERITA TERKAIT
- Zona Degradasi Liga 1 Memanas, Semen Padang Protes Keras
- MotoGP 2025: Jorge Martin Sudah ke Luar RS, tetapi
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025