Beri Layanan Prima, Bea Cukai Yogyakarta Lepas Ekspor Produk Unggulan 2 Perusahaan ke Amerika

jpnn.com, YOGYAKARTA - Bea Cukai Yogyakarta kembali melepas ekspor beragam komoditas unggulan di wilayahnya.
Kali ini, ekspor berhasil dilakukan dua perusahaan, yaitu PT Komitrando Emporio Wonosari dan PT Sport Glove lndonesia.
Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi Bea Cukai Yogyakarta Riri Riani mengatakan pihaknya secara kontinu siap memberikan pelayanan primanya dalam mendukung pertumbuhan ekspor demi menggerakkan roda ekonomi nasional.
“Ini menjadi komitmen kami dalam menjaga kontinuitas ekspor dari wilayah Yogyakarta,” tegas Riri Riani dalam keterangannya, Jumat (1/12).
Pada Kamis (23/11), Bea Cukai Yogyakarta melayani ekspor perdana perusahaan penerima fasilitas kawasan berikat, yakni PT Komitrando Emporio Wonosari yang berlokasi di Kabupaten Gunungkidul.
Perusahaan ini merupakan perusahaan penerima fasilitas kawasan berikat teranyar di bawah pengawasan Bea Cukai Yogyakarta yang diresmikan tahun ini dengan hasil produksi, berupa tas dan totebag.
“Ini adalah perusahaan kawasan berikat ke-2 milik PT Komitrando di wilayah Yogyakarta. PT Komitrando Emporio Wonosari juga memiliki satu kawasan berikat lainnya dengan hasil produk serupa yang berlokasi di Kabupaten Bantul,” jelas Riri.
Riri menyampaikan pada ekspor perdana ini, PT Komitrando Emporio Wonosari berhasil mengirim sebanyak 897 karton berisi totebag ke New York, Amerika, dengan nilai kurang lebih USD 99.708.
Bea Cukai Yogyakarta secara kontinu siap memberikan pelayanan primanya dalam mendukung pertumbuhan ekspor demi menggerakkan roda ekonomi nasional
- Bea Cukai Dukung Ekspor Perdana 273 Kg Teripang Susu Putih Asal Minahasa Utara ke AS
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Ini Tujuan Bea Cukai Kenalkan Peran dan Fungsinya Kepada Murid TK hingga SMK
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Telkom Tutup 2024 dengan Kinerja Positif, Pendapatan Konsolidasi Sebesar Rp150 Triliun
- PKSS Perkenalkan Contact Center 1500399 untuk Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis