Beri Layanan Prima, Bea Cukai Yogyakarta Lepas Ekspor Produk Unggulan 2 Perusahaan ke Amerika

Beri Layanan Prima, Bea Cukai Yogyakarta Lepas Ekspor Produk Unggulan 2 Perusahaan ke Amerika
Bea Cukai Yogyakarta saat kembali melepas ekspor produk unggulan perusahaan di wilayahnya. Foto: Dokumentasi Humas Bea Cukai

jpnn.com, YOGYAKARTA - Bea Cukai Yogyakarta kembali melepas ekspor beragam komoditas unggulan di wilayahnya.

Kali ini, ekspor berhasil dilakukan dua perusahaan, yaitu PT Komitrando Emporio Wonosari dan PT Sport Glove lndonesia.

Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi Bea Cukai Yogyakarta Riri Riani mengatakan pihaknya secara kontinu siap memberikan pelayanan primanya dalam mendukung pertumbuhan ekspor demi menggerakkan roda ekonomi nasional.

“Ini menjadi komitmen kami dalam menjaga kontinuitas ekspor dari wilayah Yogyakarta,” tegas Riri Riani dalam keterangannya, Jumat (1/12).

Pada Kamis (23/11), Bea Cukai Yogyakarta melayani ekspor perdana perusahaan penerima fasilitas kawasan berikat, yakni PT Komitrando Emporio Wonosari yang berlokasi di Kabupaten Gunungkidul.

Perusahaan ini merupakan perusahaan penerima fasilitas kawasan berikat teranyar di bawah pengawasan Bea Cukai Yogyakarta yang diresmikan tahun ini dengan hasil produksi, berupa tas dan totebag.

“Ini adalah perusahaan kawasan berikat ke-2 milik PT Komitrando di wilayah Yogyakarta. PT Komitrando Emporio Wonosari juga memiliki satu kawasan berikat lainnya dengan hasil produk serupa yang berlokasi di Kabupaten Bantul,” jelas Riri.

Riri menyampaikan pada ekspor perdana ini, PT Komitrando Emporio Wonosari berhasil mengirim sebanyak 897 karton berisi totebag ke New York, Amerika, dengan nilai kurang lebih USD 99.708.

Bea Cukai Yogyakarta secara kontinu siap memberikan pelayanan primanya dalam mendukung pertumbuhan ekspor demi menggerakkan roda ekonomi nasional

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News