Beri Pelatihan Produk Olahan Tiram di Aceh, Menparekraf Sandiaga Uno: Ini Enak Banget
jpnn.com, BANDA ACEH - Menparekraf Sandiaga Uno mengunjungi pelatihan pengolahan kerupuk tiram di Kuliner River Side, Peunayong, Banda Aceh.
Di sana, Sandiaga menyemangati para pelaku usaha kecil untuk meningkatkan usahanya.
"Masyarakat Banda Aceh bisa memanfaatkan peluang yang ada dan menciptakan SDM yang berkualitas untuk Indonesia," ujar Sandiaga, Rabu (3/8).
Pria berkacamata ini mengatakan, pelatihan ini sangat berpotensi membuka usaha dan kapangan kerja melihat harga tiram yang dijual kisaran Rp 5 ribu bisa menjadi tiga kali lipat setelah diolah.
"Ini enak banget, renyah dan sangat cocok jadi teman makan nasi. Kerupuk tiram ini juga salah satu solusi yang bisa kita kembangkan untuk mengatasi kesulitan lapangan kerja," kata Sandiaga.
Sementara itu, Ketua Pelaksana Pelatihan, Zahlul menuturkan kedatangan Sandiaga ke Aceh menyentuh semangat para pelaku usaha kecil.
"Pak Sandi menurut saya cocok menjadi presiden 2024 karena dia mampu mendorong pariwisata dan ekonomi bangkit dari pandemi dan juga membuka lapangan kerja. Sudah terbukti, beliau hanya memiliki 3 orang karyawan, kini sudah membuka lapangan pekerjaan sebanyak 30.000," puji Zahlul.
Zahlul salut dengan mantan wakil gubernur DKI itu, yang turut menyentuh wilayah kecil di Indonesia.
Masyarakat Banda Aceh bisa memanfaatkan peluang yang ada dan menciptakan SDM yang berkualitas untuk Indonesia.
- Sandiaga Uno Minta RSI Menangkan Ridwan Kamil-Suswono di Jakarta
- Tingkatkan SDM Demi Membenahi Birokrasi, Agustiar-Edy Pemimpin Paling Prorakyat
- Hadir di Indonesia AI Day 2024, ESQ Perkuat Kolaborasi Teknologi dan SDM
- IHCBS 2024: Wujudkan Indonesia Emas 2045 Melalui Transformasi SDM & Bisnis
- FORMAS dan Lemdiklat Polri Teken Kerja Sama Bidang Pengembangan SDM
- Mendagri: Tiga Pilar Kekuatan Negara Dimulai dari ASN Berkualitas