Beri Tambahan Penghasilan, Grab Gelar Kelas Content Creator Bagi Mitra Pengemudi
jpnn.com, JAKARTA - Melalui program workshop "Content Creator x NAS Academy", Grab Indonesia mengajarkan mitra-mitra pengemudinya dari berbagai kota menjadi content creator.
NAS Academy adalah perusahaan edutech dari Singapura yang fokus pada edukasi bagi pembuat konten media sosial.
Pelatihan itu bertujuan mendukung pengembangan kreativitas dan pengetahuan mitra pengemudi tentang pemanfaatan media sosial.
Diharapkan mereka dapat memperbesar peluang untuk mendapatkan penghasilan tambahan.
Director of central operations Grab Indonesia, Iki Sari Dewi menyatakan bahwa mereka telah mengamati peningkatan jumlah mitra pengemudi yang aktif berbagi konten di media sosial, bahkan memiliki ribuan pengikut.
Grab melihat bahwa dengan pengelolaan yang baik, media sosial dapat menjadi sumber penghasilan tambahan bagi mitra pengemudi.
"Hal ini yang mendorong kami untuk mengadakan workshop ini dengan harapan dapat membantu mitra untuk semakin berkembang di ranah digital,” kata dia dalam keterangannya.
Workshop content creator dipandu oleh mentor dari NAS Academy dan diikuti oleh puluhan mitra pengemudi di delapan kota.
Melalui program workshop "Content Creator x NAS Academy", Grab Indonesia mengajarkan mitra-mitra pengemudinya dari berbagai kota menjadi content creator.
- FINNS & Grab Kerja Sama Hadirkan Transportasi Publik Gratis di Canggu
- Good Doctor Terima Pendanaan Baru dari WhiteCoat, Perkuat Kolaborasi di Asia Tenggara
- Hadirkan Transportasi Aman dan Nyaman, Grab Jalin Kemitraan dengan Polri
- Selebgram Rusia Ini Menangis saat Diturunkan di Pinggir Jalan oleh Oknum Driver Taksi Online
- Kawal Demo Ojol, PBHI Sorot Investasi Tak Sejahterkan Para Driver
- Grab-OVO Salurkan Dana Apresiasi USD 1 Juta Kepada Mitra Pengemudi