Beri Ucapan di Ultah Jerinx SID, Dokter Tirta: Semoga Bisa Kolaborasi
jpnn.com, JAKARTA - Influencer dokter Tirta menuliskan pesan di hari ulang tahun drummer band Superman Is Dead (SID), I Gede Aryastina atau disebut Jerinx pada Kamis (10/2).
Pesan itu dia tulis dan diunggah di akun pribadinya di Instagram Story.
Dalam unggahan tersebut, pengusaha sepatu itu berharap agar masalah hukum yang menjerat Jerinx cepat selesai.
Sehingga, Jerinx bisa berkumpul bersama keluarganya dan kembali berkarya.
“Happy birthday Bli Jerinx. Semoga kelak kalau sudah beres urusannya, kembali ke keluarga dan terus berkarya,” tulis dr. Tirta.
Selain itu, dia berharap suatu saat nanti dirinya bisa bekerja sama dan berkolaborasi dengan Jerinx.
Kerja sama itu, kata dia, bisa direalisasikan dalam bentuk bidang industri kreatif.
“Semoga kelak bisa kolaborasi entah dalam soal event atau industri kreatif,” tutur dokter Tirta. (ddy/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Influencer dokter Tirta menuliskan pesan di hari ulang tahun drummer band SID, I Gede Aryastina atau disebut Jerinx pada Kamis (10/2).
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Bea Cukai Bekasi-Pengusaha AEO dan TPB Perkuat Sinergi, Dukung Perekonomian Nasional
- PNM Mekaar Dorong Industri Kreatif Daur Ulang di Makassar
- Penghargaan dan Kolaborasi Besar Warnai Perjalanan Dupoin di 2024
- Tiga Serangkai
- Gandeng Kemenkraf, Backstagers Indonesia Siap Terapkan Standar Event Global
- Kadin Apresiasi Kebijakan Tarif PPN 12% Hanya untuk Barang dan Jasa Mewah