Berita Duka, Achmad Junaidi Meninggal Dunia di RSUDAM

jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Kabar duka datang dari Provinsi Lampung. Mantan Ketua DPRD Lampung Tengah Achmad Junaidi meninggal dunia pada Minggu (13/3) pukul 09.00 WIB.
Achmad Junaidi yang merupakan warga binaan di Lapas Kelas I Bandarlampung itu meninggal di Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM) Bandar Lampung.
"Iya benar, Achmad Junaidi, telah meninggal dunia sekitar pukul 09.00 WIB," kata Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas I Bandarlpung, Maizar, di Bandar Lampung, Minggu.
Dia menjelaskan, pihaknya membawa Achmad Junaidi ke ke Rumah Sakit Bhayangkara pada Sabtu malam sekitar pukul 00.30 WIB untuk pengobatan atas penyakit yang di deritanya.
"Almarhum menderita penyakit sesak nafas.Karena perawatan tempat kami terbatas, jadi kami bawa ke Rumah Sakit Bhayangkara," kata dia.
Kemudian, lanjut dia, setelah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara, Achmad Junaidi kembali dirujuk ke RSUDAM karena ketidaklengkapan alat guna menangani penyakit yang dideritanya
"Malam itu juga kami hubungi keluarganya dan alhamdulillah sudah langsung dioperasi penyumbatan jantung," kata dia.
Usai menjalani operasi, kemudian Achmad Junaidi dinyatakan meninggal dunia atas penyakit yang dideritanya sekitar pukul 09.00 WIB.
Kabar duka datang dari Provinsi Lampung. Mantan Ketua DPRD Lampung Tengah Achmad Junaidi meninggal dunia pada Minggu (13/3) pukul 09.00 WIB.
- Ray Sahetapy Meninggal Dunia, Raya: Surya Langsung Beli Tiket Jam 5 Subuh
- Mengenang Sosok Ray Sahetapy, Ira Wibowo: Kami Semua Sedih, Dia Sangat Open
- Kenang Sosok Ray Sahetapy, Deddy Mizwar: Teman Diskusi yang Menyenangkan
- Ini Identitas Korban Minibus Masuk Jurang di Sabang, 1 Tewas
- Detik-Detik 2 Warga Mamuju Tewas Tersengat Listrik
- 8 Orang Meninggal Dunia Akibat Laka Lantas Selama Arus Mudik Lebaran di Aceh