Berita Duka, Aji Meninggal Dunia
jpnn.com, BENGKAYANG - Kendi (21) dan Aji Iton meninggal dunia setelah sepeda motor yang mereka kendarai bertabrakan di Jalan Raya Dungkan, Desa Dharma Bhakti, Kecamatan Teriak, Kabupaten Bengkayang, Rabu (11/10).
Kabag Ops Polres Bengkayang Kompol Paino menerangkan, berdasarkan keterangan saksi, Aji Iton melaju dari arah Pasar Bengkayang menuju ke Sayung, Kecamatan Teriak.
Saat itu, Aji berboncengan dengan Febery (24) dengan sepeda motor Suzuki Satria F bernopol KB 2514 YJ.
Saat mereka sampai di Jalan Dungkan, dari arah berlawanan datang sepeda motor Yamaha F1 bernopol KB 5474 PJ yang dikendarai Kendi.
“Saksi awalnya mendengar suara benturan yang nyaring. Setelah menghampiri, saksi melihat ada tabrakan antara dua motor,” jelas Paino, Kamis (12/10).
Saat itu, cuaca memang hujan. Selain itu, lalu lintas sedang lengang.
Kendi dan Aji diduga mengendarai sepeda motornya dengan kecepatan tinggi.
“Lokasi kejadian dekat dengan permukiman penduduk. Kejadian itu sempat membuat macet. Dugaan sementara kecelakaan ini akibat human error,” jelas Paino.
Kendi (21) dan Aji Iton meninggal dunia setelah sepeda motor yang mereka kendarai bertabrakan di Jalan Raya Dungkan
- 5 Berita Terpopuler: Terungkap Kriteria Honorer dapat Afirmasi di Seleksi PPPK, Silakan Lapor ke Sini jika Ada Kekurangan
- Jasa Raharja Sampaikan Santunan kepada Korban Kecelakaan Beruntun di Semarang
- Kecelakaan di Tol Cipularang, Sopir Truk Trailer Tersangka
- Irjen Aan Suhanan Ungkap Fakta Terbaru Soal Kecelakaan di Tol Cipularang
- BPTD Ungkap Dugaan Penyebab Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang
- WNA China Tewas Kecelakaan di Sungai Musi, Dokter Forensik Ungkap Temuan Ini