Berita Duka, Christian Bradach Meninggal Dunia, Kami Berbelasungkawa
jpnn.com, JAKARTA - Suami Baby Margaretha, Christian Bradach meninggal dunia pada Minggu (13/3).
Baby Margaretha mengatakan suaminya diduga meninggal akibat penyakit kolesterol yang dideritanya sudah lama.
Kendati begitu, sang suami rupanya sering menolak jika diajak konsultasi ke dokter.
"Enggak, dia enggak mau ke dokter. Aku sudah paksa dia ke dokter, enggak pernah mau," kata Baby Margaretha, saat dihubungi awak media, Minggu (13/3).
Baby Margaretha menyebut suaminya temasuk orang yang kerasa kepala. Christian Bradach selalu mengaku masih kuat bila diminta ke dokter.
"Dia bilang dia kuat. Selalu bilang begitu, memang keras kepala orangnya," tuturnya.
Baby mengungkapkan, sang suami dimakamkan di Bandung, Jawa Barat, sore tadi.
Diketahui, Christian Bradach meninggal dunia, Minggu (13/3).
Baby Margaretha mengatakan, suaminya sudah mengidap kolesterol sejak lama. Kendati begitu, sang suami rupanya sering menolak jika diajak konsultasi ke dokter.
- Ayah Jessica Iskandar Meninggal Dunia, Begini Kondisi Rumah Duka
- Berita Duka, Joseph Hasan Meninggal Dunia
- Berita Duka, Ibu Sainah Binti Marzuki Meninggal Dunia
- Berita Duka, Ketua Demokrat SBD Johanis Ngongo Ndeta Meninggal Dunia
- Romo Johannes Hariyanto Pimpin Misa Penutupan Peti Jenazah Emmanuel Setiyono
- Berita Duka, Emmanuel Setiyono Meninggal Dunia