Berita Duka: Dokter Subandi Meninggal Dunia karena COVID-19
jpnn.com, BALIKPAPAN - Mantan Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kota Balikpapan dr M. Subandi meninggal dunia karena COVID-19 pada Selasa (9/2).
Dokter Subandi meninggal setelah sempat dirawat di Rumah Sakit Kanujoso Djatiwibowo (RSKD) Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur.
“Bapak dr M. Subandi M.Kes. dimakamkan malam ini juga di Pemakaman Km 15 Karang Joang. Mohon doa kiranya almarhum husnulkhatimah,” kata Kepala Dinkes Balikpapan dr Andi Sri Juliarty di Balikpapan, Selasa (9/2) malam.
Wali Kota Rizal Effendi memimpin upacara pelepasan jenazah pada pukul 20.00 Wita di RSKD Balikpapan.
Dokter Subandi sebagai Kadinkes Balikpapan sebelum tahun 2000-an. Mendiang juga pernah menjadi Wakil Direktur RSKD Balikpapan, lalu menjadi Pengawas RSKD, dan Dewan Kesehatan Balikpapan.
“Almarhum pernah menjadi Ketua Paguyuban Ngayogyakarta,” kata Juliarty.
Paguyuban Ngayogyakarta adalah perkumpulan warga Balikpapan asal D.I. Yogyakarta.
Juliarty juga mengatakan, pada Selasa (9/2) telah divaksin COVID-19 sebanyak 57 tenaga kesehatan usia 60 tahun, di daerah itu.
Berita duka: Mantan Kadinkes Balikpapan Dokter M Subandi meninggal dunia karena COVID-19, pada Selasa kemarin.
- Longsor di Karo, 9 Orang Meninggal Dunia, Satu Hilang
- Tanah Longsor di Padang Lawas, 4 Orang Meninggal Dunia
- 3 Korban Longsor di Purworejo Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Bocah SD yang Terseret Arus Banjir Ditemukan Tim SAR Gabungan, Begini Kondisinya
- Antisipasi Kenaikan Kasus DBD, Dinkes Sumsel Akan Sebar Larvasida ke Kabupaten Kota
- Romo Johannes Hariyanto Pimpin Misa Penutupan Peti Jenazah Emmanuel Setiyono