Berita Duka: Faiz Sayh Meninggal Dunia saat Bertugas
jpnn.com, JAMBI - Faiz Sayh, 51, petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) dari Distrik 1 PT WKS meninggal dunia saat bertugas, Kamis (18/2) dini hari pukul 00.30 WIB.
Sebelum meninggal, Faiz sempat dilarikan ke puskesmas terdekat saat bertugas memadamkan api yang membakar 11 rumah di Desa Purwodadi, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Jambi.
Kebakaran yang menghanguskan rumah yang sebagian besar terbuat dari kayu itu diduga akibat konsleting listrik.
Saksi mata menyebutkan satu petugas pemadam kebakaran dari Distrik 1 PT WKS bernama Faiz Sayh (51) meninggal dunia karena sesak nafas dan muntah darah.
Korban sempat dibawa ke Puskesmas Rawat Inap Desa Purwodadi untuk pertolongan medis, namun nyawa korban tidak bisa diselamatkan sekalipun sudah dilakukan tindakan medis.
Baca Juga: Buron Setahun, Pembunuh Bayaran Ini Akhirnya Ditangkap di Batubara
Sementara itu, Kapolres Tanjung Jabung Barat AKBP Guntur Saputro membenarkan ada satu korban meninggal saat melakukan pemadaman dan kondisi api saat ini sudah dipadamkan.(antara/jpnn)
Faiz Sayh, 51, petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) dari Distrik 1 PT WKS meninggal dunia saat bertugas, Kamis (18/2) dini hari pukul 00.30 WIB.
Redaktur & Reporter : Budi
- Romo Johannes Hariyanto Pimpin Misa Penutupan Peti Jenazah Emmanuel Setiyono
- Berita Duka, Emmanuel Setiyono Meninggal Dunia
- Kaesang Ajak Warga Jambi Coblos Romi Hariyanto-Sudirman
- Terjebak dalam Sumur, 4 Orang di Jambi Tewas
- Brengkes Ikan, Cara Perempuan Menyangga Kebudayaan
- Pimpinan Pesantren di Jambi Diduga Melakukan Pencabulan 12 Santri