Berita Duka: Ibrahim Meninggal Dunia Usai Minum Air Hangat
jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Seorang pria bernama Ibrahim, 41, meninggal dunia di atas trotoar Jalan Faletehan Raya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (2/6).
Kapolsek Metro Kebayoran Baru AKBP Suprianto mengatakan bahwa korban merupakan seorang tukang parkir yang biasa beraktivitas di Jalan Faletehan Raya.
Berdasarkan keterangan kerabat korban pada Senin (31/5), korban sempat mengeluh sakit di bagian perut sebelah kanan. Korban juga sempat ke klinik untuk berobat.
"Menurut keterangan saksi, korban sudah lama mengeluhkan sakit di sekitaran perut, tetapi korban mengabaikannya dan terus bekerja seperti biasa," kata Suprianto dalam keterangan tertulis, Kamis (3/6).
Selanjutnya, pada Rabu sore kemarin, korban yang sedang bekerja tiba-tiba mendatangi salah satu warung di sana. Dia minta air hangat lalu meminumnya.
"Berselang 15 menit korban terlihat gelisah sambil meminta diambilkan sarung, kemudian tidak lama korban jatuh dari atas bangku," ujar Suprianto.
Warga setempat pun menolong korban dan memberi minum air hangat lagi.
"Tidak lama berselang korban meninggal dunia," ujar Suprianto.
Seorang pria bernama Ibrahim, 41, meninggal dunia di atas trotoar Jalan Faletehan Raya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (2/6).
- Tanah Longsor di Padang Lawas, 4 Orang Meninggal Dunia
- 3 Korban Longsor di Purworejo Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Bocah SD yang Terseret Arus Banjir Ditemukan Tim SAR Gabungan, Begini Kondisinya
- Antisipasi Kenaikan Kasus DBD, Dinkes Sumsel Akan Sebar Larvasida ke Kabupaten Kota
- Romo Johannes Hariyanto Pimpin Misa Penutupan Peti Jenazah Emmanuel Setiyono
- Berita Duka, Emmanuel Setiyono Meninggal Dunia