Berita Duka: Isnain Meninggal Usai Bermain Sepak Bola, Masih Kenakan Kostum
jpnn.com, MALANG - Muchammad Sakdun Isnain, meninggal dunia usai bermain sepak bola bersama teman-temannya di lapangan Kawi, Desa Sumberpucung, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang, Jatim.
Pada mulanya, tidak ada keanehan yang ditunjukkan pria 40 tahun asal Desa Senggreng itu.
Dia bermain bola seperti biasanya, Rabu (7/8) sore. Sakdun yang berposisi sebagai kiper bermain untuk tim Desa Senggreng. Lawannya adalah tim dari Desa Sumbermanjing Kulon, Kecamatan Pagak.
Namun, lima menit setelah pertandingan berakhir, Sakdun tiba-tiba terjatuh. “Korban tiba tiba jatuh tersungkur ke depan. Kepalanya membentur tanah terlebih dahulu,” kata Kasubag Humas Polres Malang AKP Ainun Djariyah.
Seketika, teman-teman korban berusaha menolong. Sakdun pun dibawa ke Puskesmas Sumberpucung. Sayang, nyawanya tak bisa diselamatkan.
BACA JUGA: 2 PSK ABG Sudah Terima Bayaran Rp 2,4 Juta, Eh Ternyata yang Datang…
Dari hasil pemeriksaan luar oleh petugas medis tidak ditemukan adanya tanda kekerasan. Sementara luka di bagian pelipis diperkirakan terjadi saat korban jatuh ke tanah.
Dari keterangan pihak keluarga, diketahui Sakdun pernah mengalami peristiwa serupa. Tapi kala itu, nyawanya berhasil diselamatkan. Dari situ diketahui bahwa korban memiliki riwayat penyakit jantung. (elvran/RM)
Sakdun Isnain meninggal dunia usai bermain sepak bola di Lapangan Sepak Bola Kawi, Desa Sumberpucung, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang.
- Haaland Puji Guardiola: Dia Manager Terbaik di Dunia
- Darmizal Apresiasi Langkah Erick Thohir Mentransformasi Sepak Bola Nasional
- Romo Johannes Hariyanto Pimpin Misa Penutupan Peti Jenazah Emmanuel Setiyono
- Berita Duka, Emmanuel Setiyono Meninggal Dunia
- British School Jakarta dan SDN Pondok Jagung 02 Tumbangkan Juara
- Dukung Pertumbuhan Komunitas Lokal, SnackVideo Akan Bantu Sediakan Sarana Olahraga