Berita Duka, Komponis Terkenal Asal Yogyakarta Ditemukan Tewas
jpnn.com, SRAGEN - Dilaporkan hilang pada Minggu (23/5), jenazah komponis asal Yogyakarta Yulius Panon Pratomo (43) ditemukan di Sungai Bengawan Solo, Masaran, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah.
Jenazah Yulius saat ini sedang diautopsi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr Moewardi Solo.
"Korban warga Desa Tlogodadi, Kecamatan Mlati, Sleman, Yogyakarta, dilaporkan hilang pada Minggu (23/5). Jasadnya ditemukan mengapung di Sungai Bengawan Solo pada Senin (24/5) pukul 12.00 WIB," kata Kepala Satuan Reskrim Polres Sragen AKP Guruh Bagus Eddy Suryana, Selasa (25/5).
Guruh mengatakan jasad Yulius pertama kali ditemukan oleh tim SAR yang kemudian dievakuasi ke rumah sakit.
Setelah dilakukan identifikasi oleh Satreskrim Polres Sragen dengan sidik jari dan lainnya, ternyata atas nama Yulius Palon Pratomo (43), warga Kampung Sanggrahan RT 05/RW 16, Kelurahan Tlogoadi, Kecamatan Mlati, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
"Kami melakukan identifikasi korban dari sidik jarinya. Hal itu dikuatkan dengan kesaksian dari keluarga korban yang datang langsung di rumah sakit," katanya.
Jenazah korban saat ditemukan sudah membengkak dan sulit dikenali. Tetapi dari beberapa petunjuk yang ditemukan yang ditambah keterangan keluarga, maka korban dipastikan Yulius Panon Pratomo seorang komponis asal Yogyakarta.
Dia menjelaskan pihaknya hingga kini belum dapat memastikan penyebab kematian korban.
Dilaporkan hilang pada Minggu (23/5), jenazah komponis asal Yogyakarta ditemukan di Sungai Bengawan Solo.
- Relawan Breghas Siap Menangkan Hasto-Wawan: Programnya Konkret untuk Rakyat Yogyakarta
- Tyas A Fatoni Apresiasi Prestasi Dekranasda Sumut di Gebyar Kreasi Nusantara
- Geram Melihat Sampah di TPS Mandala Krida, Menteri LH Panggil Pemkot Yogyakarta
- KAI Properti Hadirkan Sentuhan Heritage dalam Beautifikasi Stasiun Yogyakarta
- Targetkan Kemenangan, Sekjen PDIP Ingatkan Megawati Dinggembleng di Yogyakarta
- Hadir Konsolidasi PDIP di Yogya, Hasto: Pilkada Momentum Mengubah Peta Politik