Berita Duka, Menteri Pertahanan Meninggal Dunia Sepekan Setelah Dinyatakan Positif COVID

jpnn.com, BOGOTA - Menteri Pertahanan Kolombia Carlos Holmes Trujillo meninggal akibat pneumonia yang dipicu COVID-19. Kabar duka tersebut diumumkan corong pemerintah setempat pada Selasa (26/1).
Trujillo dikabarkan terinfeksi virus corona dan dilarikan ke unit perawatan intensif (ICU), Senin (18/1).
Dia dinyatakan positif hanya selang sehari setelah Menteri Luar Negeri Claudia Blum diumumkan terinfeksi virus corona.
Hingga kini Kolombia telah mengonfirmasi lebih dari 2 juta kasus infeksi virus corona, dengan hampir 52.000 korban meninggal akibat penyakit tersebut.
Sejauh ini cukup banyak kalangan elite pemerintah Kolombia yang telah terpapar COVID-19. Termasuk di antaranya, Ibu Negara Maria Juliana Ruiz, yang terbukti positif pada November lalu dan Wakil Presiden Marta Lucia Ramirez, yang juga terinfeksi berselang sebulan kemudian. (ant/dil/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Tepat sepekan setelah dilarikan ke rumah sakit karena COVID-19, Menteri pertahanan meninggal dunia
Redaktur & Reporter : Adil
- Wakasal Sematkan Tanda Kehormatan Bintang Jalasena Utama Kepada Menhan dan Kepala BIN
- Menhan Bagikan 700 Mobil Maung ke Panglima TNI hingga Babinsa
- Soal Lagu Bayar Bayar Bayar, GPA Ungkit Peran Polisi Saat Banjir & Penanganan Covid-19
- Duh, Penunjukan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Menhan Picu Pro Kontra
- Deddy Corbuzier Jadi Stafsus di Tengah Efisiensi, Kemenhan Beralasan Soal Kompetensi
- Isu COVID & Lab Wuhan Mencuat Lagi, China Gercep Membela Diri