Berita Duka, Petinju Hero Tito Meninggal Dunia Setelah Koma 5 Hari

Berita Duka, Petinju Hero Tito Meninggal Dunia Setelah Koma 5 Hari
Arsip - Petinju Hero Tito (kiri) saat menghadapi Roy Roy Mukhlis dalam perebutan Sabuk Emas Kapolda Jatim di Halaman Mapolrestabes Surabaya, Jawa Timur, pada 6 November 2015. Antara/M Risyal Hidayat/

jpnn.com, JAKARTA - Petinju Hero Tito meninggal dunia, Kamis (3/3) pukul 16.45 WIB.

Hero Tito sempat menjalani perawatan selama lima hari di Rumah Sakit Mitra Keluarga, Kelapa Gading, Jakarta. 

Kabar ini telah dikonfirmasi manajer sekaligus promotor Armin Tan.

Dia menyebut petinju asal Malang, Jawa Timur, itu sempat mengalami kritis dan harus menggunakan alat bantu ventilator selama lima hari.

"Benar, Hero Tito meninggal dunia. Hari ini, jenazah akan dibawa ke Malang untuk dimakamkan. Saya ikut mengantarkan ke sana," kata Armin Tan kepada wartawan, Kamis (3/3). 

Hero Tito diketahui mengalami pembengkakan otak setelah berlaga melawan James Mokoginta dalam partai tambahan Tibo Monabesa versus Jayson Vayson di Holywings Gatsu Club V, Jakarta, Minggu (27/1).

Dia juga sempat menjalani operasi. 

Hero Tito berhadapan dengan James Mokoginta untuk memperebutkan gelar lowong Asosiasi Tinju Indonesia (ATI) kelas ringan (61,2 kg). 

Berita duka datang dari dunia tinju profesional Indonesia. Petinju Hero Tito meninggal dunia, setelah koma lima hari.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News