Berita Duka, Prajurit TNI Serda Saputra Meninggal Dunia saat Bertugas
jpnn.com, JAKARTA - Serda Saputra, Babinsa Pekojan, Tambora Kodim 0503/JB, meninggal dunia setelah dianiaya di depan Hotel Mercure di Jalan Kali Besar, Tambora, Jakarta Barat, Senin dini hari.
Serda Saputra mendapatkan luka dari tusukan benda tajam oleh orang tak dikenal, yang sempat mengamuk di hotel tersebut.
"Dia meninggal karena ditusuk," ujar Dandim 0503/JB, Kolonel Kav Valian Wicaksono di Jakarta, Senin.
Serda Saputra pada saat itu berusaha melerai kedua pihak yang bersitegang di depan pintu hotel.
"Dia sedang bertugas, saat itu memang ada orang tak dikenal tamu mengamuk di Mercure," ujar Valian.
Menanggapi kejadian tersebut, Valian mengatakan pihaknya masih dalam proses lidik perkara.
BACA JUGA: Bidan BND Terekam CCTV Melakukan Perbuatan Terlarang
"Sementara pelakunya siapa, kami masih dilakukan penyelidikan," ujar dia.(antara/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Serda Saputra, Babinsa Pekojan, Tambora Kodim 0503/JB, meninggal dunia setelah dianiaya di depan Hotel Mercure di Jalan Kali Besar, Tambora, Jakarta Barat, Senin dini hari.
Redaktur & Reporter : Budi
- Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Seorang Janda di Lampung Selatan, Ternyata
- Setelah 38 Tahun, Warga Kebon Kosong Jakarta Pusat Dapat Nikmati Layanan Air PAM
- 34 Persen Pelajar SMA di Jakarta Terindikasi Gangguan Mental Emosional
- Sambut Natal, Touring Bela Negara Series Santuni Panti Asuhan di Jakarta Selatan
- Berita Duka, Ketua Demokrat SBD Johanis Ngongo Ndeta Meninggal Dunia
- Kasus Bayi Tertukar di RSI Cempaka Putih Berawal dari Kejanggalan, Begini Ceritanya