Berita Duka: Prof Dr Wahyu Sasongko Meninggal Dunia

jpnn.com, BANDARLAMPUNG - Salah satu guru besar Universitas Lampung (Unila) Prof. Dr. Wahyu Sasongko, meninggal dunia di Jakarta, Jumat (28/5).
Akademisi Fakultas Hukum Unila itu tutup usia karena sakit.
Guru besar hukum yang dekat dengan para aktivis dan kerap kritis ini dimakamkan di Pemakaman Giritama Tonjong, Kota Bogor, Jawa Barat, siang tadi.
"Sesuai wasiat, Bapak ingin dimakamkan di sana karena Bapak dan adik-adik Beliau juga dimakamkan di sana. Mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya,” kata Harsa Wahyu Ramadhan yang juga dosen Fakultas Hukum Unila itu.
Semasa hidupnya, Wahyu pernah bertugas di Tim Pemeriksa Daerah (TPD) Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) RI.
Handi Mulyaningsih, kolega Wahyu yang juga pernah menjabat sebagai Komisioner KPU Lampung menjelaskan, Wahyu sebelumnya sempat menjalani perawatan di RS Kanker Dharmais.
Mantan Komisioner KPU Lampung Handi Mulyaningsih turut menyampaikan belasungkawa atas kepergian rekannya tersebut.
Handi menyebut dia pernah bekerja bersama almarhum Wahyu di Tim Pemeriksa Daerah (TPD) Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) RI untuk Lampung.
Salah satu guru besar Universitas Lampung (Unila) Prof. Dr. Wahyu Sasongko, meninggal dunia, Jumat (28/5).
- Potret Karangan Bunga dari Penggemar Taiwan di Rumah Duka Ricky Siahaan
- Ricky Siahaan Bakal Dimakamkan di San Diego Hill
- Berita Duka: Abdi Tunggal Meninggal Dunia
- Tingkatkan Daya Saing Dosen, UTB Gelar Sosialisasi Bareng Kepala LLDIKTI Wilayah IV
- Sadis, Seorang Istri di Inhu Aniaya Suami hingga Tewas, Motifnya tak Disangka
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia