Berita Duka, Saiful Bahri Meninggal Dunia

jpnn.com, SAMARINDA - Saiful Bahri (50) ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di sebuah kebun di Desa Berambai, Samarinda Utara, Kalimantan Timur, Selasa (7/5).
Jasad pria 50 tahun itu sudah membengkak. Wajahnya tertimpa pohon berukuran cukup besar sehingga tidak bisa dikenali lagi.
Warga dan relawan hanya bisa memastikan bahwa jasad itu adalah Saiful berdasarkan ciri badan, pakaian, serta perlengkapan yang dibawa korban saat bekerja.
BACA JUGA: Berita Duka, Hendak Selamatkan Adik, Kakak Ikut Jadi Korban
Saiful sendiri semasa hidup bekerja sebagai penebang pohon. Selanjutnya jasad Saiful dibawa ke RSUD AW Sjahranie untuk divisum.
Awalnya, Wulandari yang merupakan istri Saiful mencari suaminya. Sebab, Saiful tidak kunjung pulang sejak Minggu (5/5).
Wulandari mengetahui suaminya menebang pohon di kebun milik Taufik (57) di KM 16 Desa Berambai.
Dia lantas menghubungi Taufik untuk menanyakan keberadaan Saiful. Saat itu Taufik sempat kebingungan.
Saiful Bahri (50) ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di sebuah kebun di Desa Berambai, Samarinda Utara, Kalimantan Timur, Selasa (7/5).
- Cici Faramida Mengenang Pesan Terakhir Sang Ibunda
- Kenang Sang Ibunda, Cici Faramida: Ibu Itu Hatinya Ingin Sekali Memberikan Kesenangan
- Anggota Satgas Unaya Meninggal Ketika Kawal Demo Mahasiswa
- Ibunda Meninggal Dunia, Alya Rohali: Selamat Jalan Mama Sayang
- Alya Rohali Berduka, Sang Ibunda Meninggal Dunia
- Berhubungan Dekat, Inul Daratista Temani Titiek Puspa Sejak Hari Pertama di Rumah Sakit