Berita Duka, Seorang Perempuan Tiba-tiba Anfal dan Meninggal

Berita Duka, Seorang Perempuan Tiba-tiba Anfal dan Meninggal
Ilustrasi - seorang perempuan meninggal dunia. Foto: Dok. JPNN.com

jpnn.com, JAYAPURA - Kepala Kesehatan Kodam XVII/Cenderawasih Kol Ckm dr Budi Setiawan mengakui adanya pasien positif COVID-19 yang meninggal setelah sempat dirawat di RST Marthen Indey Jayapura. 

“Memang benar, Jumat (17/7) malam seorang wanita berusia 33 tahun yang sempat dirawat selama 10 hari meninggal," katanya di Jayapura, Sabtu (18/7). 

Pasien tersebut tidak ada penyakit penyerta dan saat ini sudah dimakamkan sesuai protokol COVID-19. 

Dia mengatakan berdasarkan laporan yang diterima, kondisi pasien awalnya stabil namun pada Jumat (17/7) malam, tiba-tiba anfal dan meninggal.

Sekitar 10 hari yang lalu, kata dr. Budi, suami pasien yang juga COVID-19 meninggal di rumah sakit dengan memiliki penyakit penyerta.

Kadinkes Kota Jayapura dr. Nyoman Antari secara terpisah mengakui adanya penambahan jumlah pasien positif COVID-19 di daerah itu yang meninggal.

Saat ini, tercatat 18 orang meninggal, termasuk pasien yang meninggal Jumat (17/7) malam di RST Marten Indey.

Namun untuk jumlah secara keseluruhan per Sabtu (18/7) belum bisa dipastikan karena masih direkap petugas.(Ant/jpnn)

Pasien seorang perempuan yang tiba-tiba anfal dan meninggal itu tidak ada penyakit penyerta.


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News